Connect With Us

Situasi di Kreo Berangsur Kondusif

| Minggu, 1 Agustus 2010 | 18:39

 
TANGERANGNEWS-Pasca bentrokan massa dua organisasi masyarakat Forum Betawi Rembung (FBR) dan Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi) yang terjadi di Jalan Kejaksaan, Kelurahan Kreo, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, pada Sabtu (31/7) malam,  kini berangsur kondusif.
 
Pantauan di lokasi, aktifitas lalu lintas yang sempat lumpuh semalam kembali normal. Selain itu, tidak terlihat petugas polisi berada di lokasi.
 
Menurut Susanto, pemilik toko kelontong di Jl Kejaksaan, sejak tadi pagi warga setempat yang sebelumnya sempat menutup toko dan rumahnya kini sudah beraktifitas kembali. “Sebelumnya pada tutup, termasuk saya juga. Takut kena sasaran bentrok,” ungkapnya, Minggu (01/7).
 
Sementara petugas kepolisian, kata Susanto, sejak pukul 09.00 WIB sudah meninggalkan lokasi kejadian. Meski suasana telah kembali kondusif, Sutanto mengaku masih khawatir bila terjadi bentokan susulan. “Masih was-was saya,” katanya.
 
Susanto menceritakan, peristiwa bentrokan tersebut terjadi Sabtu (31/7), sekitar pukul 22.10 WIB. Entah apa penyebabnya tiba-tiba saja muncul ratusan masaa yang mengunakan atribut FBR dan Forkabi, hingga keduanya bentok. Kemudian sejumlah polisi datang membubarkan kedua massa. “Saya sih nggak liat jelas yah tapi kedengeran pada teriak-teriak. Ada polisi juga datang. Saya takut langsung tutup toko,” terangnya.
 
Sementara itu, pantauan di Pos FBR yang terletak di depan Jl Kejaksaan dan Jl Hos Cokroaminoto, Kelurahan Kreo, Kecamatan Ciledug Kota Tangerang tampak sepi. Tidak ada satupun anggota FBR yang berada di tempat.
 
Seperti diketahui, bentrokan tadi malam terjadi antara warga dan massa FBR Jalan Rempoa Raya, Kecamaatn Ciputat Timur, Tangerang Selatan. Bentrokan kemudian meluas ke daerah Kreo, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang Tangerang dan Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan.(rangga)
 
TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

TEKNO
Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Minggu, 6 Juli 2025 | 13:39

Sniffing merupakan metode peretasan yang memungkinkan pelaku mengintip dan mencuri data digital yang dikirim melalui jaringan internet, terutama WiFi publik.

HIBURAN
Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 14:19

Fenomena LGBT kembali menjadi sorotan publik setelah sejumlah pasangan sesama jenis viral di media sosial.

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill