Connect With Us

Saat Sertijab Kapolres, Ketua DPRD Tangerang Bilang Begini

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 8 Januari 2021 | 21:27

Kegiatan serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Metro Tangerang Kota di Mapolres Metro Tangerang Kota. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo menghadiri serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Metro Tangerang Kota di Mapolres Metro Tangerang Kota, Jumat (8/1/2021). 

Dalam sertijab, Kombes Pol Sugeng Hariyanto menyerahkan tongkat komando Kapolres kepada Kombes Pol Deonijiu de Fatima. 

Gatot Wibowo pun mengucapkan terima kasih kepada Kombes Pol Sugeng Hariyanto yang telah menjadi Kapolres Metro Tangerang Kota selama kurang lebih setahun dan telah menjaga keamanan di Kota Tangerang. 

“Pak Sugeng sosok yang luwes dan aktif dalam menjalankan tugasnya sebagai Kapolres Metro Tangerang Kota dalam Forkopimda selama satu tahun, semoga beliau sukses dalam tugas yang barunya," ujarnya. 

Gatot juga turut mengucapkan selamat datang kepada Kombes Pol Deonijiu de Fatima sebagai Kapolres Metro Tangerang Kota yang baru. 

“Semoga Kapolres yang baru dapat terus meningkatkan keamanan yang sudah dijalankan selama ini di Kota Tangerang," ucap Gatot. 

"Kita tentu mengharapkan sinergitas dan konsolidasi sebagai sesama pelayan masyarakat untuk kebaikan Kota Tangerang,” imbuhnya.

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

HIBURAN
Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Rabu, 29 Oktober 2025 | 20:06

Influencer Sabrina Chairunnisa resmi mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Deddy Corbuzier ke Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill