Connect With Us

Dikeluhkan Air Sering Mati, DPRD Tangerang Minta PDAM Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 22 Juni 2021 | 20:28

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Tengku Iwan. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Tengku Iwan mengharapkan Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Benteng (PDAM TB) terus meningkatkan kualitas layanan pelanggannya. 

Menurutnya, hal itu penting karena masih adanya sejumlah keluhan terkait aliran air yang mati dari pelanggan PDAM TB. 

“Saya beberapa kali mendapatkan keluhan warga tentang air mati PDAM TB di akun media sosial saya,” ujarnya, Selasa 22 Juni 2021. 

Tengku menuturkan, PDAM TB sebagai BUMD memiliki azas di antaranya kepuasan pelanggan, transparansi, good corporate governance dan public service. Penunjukan Dirut oleh kepala daerah setidaknya juga memperhatikan hal ini. 

“Saya kira kepuasan pelanggan adalah yang utama,” tambahnya. 

Untuk itu, dia meminta PDAM TB dapat memperbaiki kinerjanya untuk lebih baik kedepannya, karena ini menyangkut masyarakat banyak yang menggunakan air PDAM. 

“Apalagi pimpinannya baru saja dilantik kembali, belum lama ini. Semoga semakin baik ke depannya,” pungkasnya. (RED/RAC)

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill