Connect With Us

Ratusan Karyawan PT ITS di Karawaci Divaksin Gotong Royong

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 21 Juli 2021 | 15:27

Kegiatan vaksinasi karyawan PT Indonesia Toray Synthetics (ITS) guna mencegah penyebaran COVID-19, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Ratusan karyawan PT Indonesia Toray Synthetics (ITS) ditargetkan setiap hari menjalani vaksinasi COVID-19 Gotong Royong. 

Pelaksanaan vaksinasi gotong royong ini berlangsung di area perusahaan di Jalan M Toha, Karawaci, Kota Tangerang, Rabu 21 Juli 2021.

Direktur PT ITS Saptono Anggung Utomo mengatakan, vaksinasi bagi karyawan ini sebagai upaya pencegahan penyebaran COVID-19 dan membantu program pemerintah dalam percepatan vaksinasi yang sedang digencarkan.

 

"Kami terus melakukan upaya pencegahan penyebaran COVID-19, dan hari ini kami melaksanakan vaksinasi gotong royong dalam satu hari kepada 300 Karyawan PT ITS," katanya.

Dengan menargetkan lebih dari 1.200 kuota vaksin jenis Sinovac ini diharapkan menjadi solusi bagi karyawan PT ITS untuk selalu sehat di masa pandemi.

	Karyawan PT Indonesia Toray Synthetics (ITS) saat menjalani vaksinasi.

 

"Kami berharap dengan vaksinasi ini kita bersama mencegah terjadinya penyebaran COVID-19, dan permintaan kuota sekitar 1200 vaksinasi untuk karyawan dan keluarga dapat segera terpenuhi," katanya.

General Manager PT ITS Agung Cahyono menambahkan, dengan vaksinasi ini nantinya dapat bersahabat dengan COVID-19.

"Kita semua karyawan ITS dan keluarga bisa lebih fit lebih sehat menghadapi tantangan ini dan kita bisa bersahabat dengan corona. Hingga kita bisa beraktivitas normal dan dunia usaha kembali berjalan normal," ucapnya.

 

Ketua BPJS Watch Tangerang Raya Raden Sugandi mengapresiasi kegiatan yang dilakukan PT. ITS secara gotong royong ini.

Menurutnya, perusahaan tersebut melindungi pekerjanya dari ancaman COVID-19 yang kini sedang merajalela.

"Kami memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PT ITS, mudah-mudahan ini menjadi contoh untuk perusahaan-perusahaan lainnya dan semoga kawan-kawan buruh tetap sehat dan patuh terhadap protokol kesehatan," pungkasnya.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill