Connect With Us

Wali Kota Pastikan Vaksinasi 178 Ribu Pelajar di Kota Tangerang Berjalan Optimal

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 19 Juli 2021 | 16:25

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meninjau jalannya vaksinasi di SMP Negeri 1 Kota Tangerang, Senin 19 Juli 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meninjau jalannya vaksinasi yang diperuntukan bagi pelajar dengan usia 12 hingga 17 tahun di Kota Tangerang.

Arief memastikan, agar  vaksinasi dengan target 178.803 pelajar yang setiap harinya mencapai 1.000 pelajar dapat berjalan dengan optimal.

"Di sesi pertama sudah 300 pelajar yang divaksin pada hari ini di satu sekolah, tapi masih bisa lebih dioptimalkan," ujarnya saat meninjau vaksinasi di SMP Negeri 1 Kota Tangerang, Senin 19 Juli 2021.

Arief juga meminta kepada para tenaga pengajar di sekolah untuk dapat melakukan sosialisasi serta edukasi kepada orang tua murid, agar putera puterinya dapat mengikuti kegiatan vaksinasi yang diselenggarakan oleh Pemkot Tangerang.

"Guru - guru bisa sampaikan ke orang tua melalui pesan singkat atau via whatsapp. Jadi mereka bisa antar anak-anaknya vaksin di sekolah atau puskesmas," jelasnya.

Para pelajar usia 12 hingga 17 tahun dapat mendaftarkan diri untuk melakukan vaksinasi melalui laman vaksinasi.tangerangkota.go.id tanpa dipungut biaya.

Sementara saat itu, Pemkot Tangerang telah melakukan vaksinasi kepada 1.237 pelajar dari target sebanyak 178.803 pelajar.

"Untuk yang pelajar bisa pilih lokasi, bisa di sekolah atau puskesmas terdekat," pungkas Arief.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

BANTEN
Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Sabtu, 1 November 2025 | 13:36

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Grup 1 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Serang, Banten.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill