Connect With Us

Pulang Salat, Ustaz di Tangerang Ditembak Orang Tak Dikenal

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 18 September 2021 | 21:12

Lokasi penembakan seorang pria bernama Marwan atau Alex oleh orang tidak dikenal seusai pulang salat Maghrib. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria bernama Marwan atau Alex ditembak oleh orang tidak dikenal seusai pulang salat Maghrib. Korban mengalami luka di tubuhnya dan dilarikan ke rumah sakit.

Aksi penembakan terjadi Jalan Gempol, Kelurahan Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Sabtu 18 September 2021 sekitar pukul 18.30 WIB. Belum diketahui secara pasti motif di balik peristiwa yang menggemparkan warga Kota Tangerang tersebut. 

"Korban seorang ustaz. Baru pulang salat Maghrib," kata Saiful Basri, warga sekitar di lokasi kejadian. 

Saiful menjelaskan, pelaku penembakan menggunakan jaket ojek online. Pelaku langsung melarikan diri setelah melihat korban tergeletak bersimbah darah.

"Pelakunya enggak dikenal, pakai seragam Gojek," ujarnya.

Luka tembak seorang pria bernama Marwan atau Alex.

Warga yang mengetahui kejadian itu kemudian membawa korban ke RS Mulya, Pinang, Kota Tangerang. Belum diketahui bagian tubuh mana yang terkena pelor milik pelaku.

"Langsung dibawa ke Rumah Sakit Mulya. Belum tahu kondisinya sekarang," kata Saipul. 

Kapolsek Pinang, Iptu Tapril membenarkan terjadinya peristiwa tersebut. Kini, kasus penembakan itu tengah diselidiki. 

"Sebentar masih Lidik, nanti saja. Masih Lidik, nanti lah," pungkasnya.

Hingga saat ini pihak kepolisian memasang garis polisi di lokasi penembakan. Sejumlah warga tengah dimintai keterangan oleh polisi.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill