Connect With Us

Jangan Bingung Cari Vaksin, PMI Kota Tangerang Buka Sentra Vaksin Covid-19 Setiap Hari

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 13 Oktober 2021 | 11:30

kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran Covid-19. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang membuka sentra vaksin Covid-19 setiap hari mulai hari ini, Rabu 13 Oktober 2021.

Sentra vaksin Covid-19 tersebut dibuka di Markas PMI Kota Tangerang atau Alun-alun Ahmad Yani, Jalan Mayjen Sutoyo, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah mengatakan, sebanyak 1.600 dosis vaksin Sinovac yang bersumber dari PMI Provinsi Banten disediakan untuk masyarakat umum.
kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Sekarang masyarakat enggak usah bingung dan kesulitan mencari vaksin. Mau divaksin tinggal datang ke PMI Kota Tangerang saja. Kami buka setiap hari," ujarnya saat ditemui di Markas PMI Kota Tangerang, Rabu 13 Oktober 2021.

Menurutnya, pada hari pertama dibukanya sentra vaksin Covid-19, antusiasme masyarakat cukup tinggi. Dia menyebut, sudah ada 200 warga yang ingin divaksin baik dosis kesatu atau kedua. 

kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Sekarang antusiasnya cukup tinggi, tetapi kami siap melayani. Ini kami sediakan dosis satu dan dua. Kalaupun dosisnya kurang, nanti kami hadirkan kembali," katanya.

Selain melayani masyarakat di sentra vaksin, PMI Kota Tangerang juga siap memberikan pelayanan vaksin di wilayah RT/RW.

Oman pun mengajak masyarakat untuk divaksin agar terbentuknya herd immunity sehingga pandemi Covid-19 bisa berakhir.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill