Connect With Us

Mau Berjualan di Kompleks Karang Tengah, Tukang Bakso Malah Nyasar ke Tol Jakarta-Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 6 Mei 2022 | 16:42

Tukang bakso nyasar masuk ke Tol Jakarta-Tangerang, gerobaknya hendak diangkut petugas, Kamis 5 Mei 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang tukang bakso yang berniat berjualan ke kompleks perumahan di kawasan Karang Tengah, Kota Tangerang, malah menyasar masuk ke Tol Jakarta-Tangerang.

Tukang bakso bernama Kang Dudung, warga Karang Tengah ini ditemukan petugas Patroli Jalar Raya (PJR), di Km 12 B Tol Jakarta-Tangerang, pada Kamis 5 Mei 2022, pukul 10.13 WIB. Ketika itu, ia tengah mendorong gerobak bakso warana hijau silver di sisi jalan.

"Telah ditemukan tukang bakso masuk tol lanjut diamankan di Pos Karang Tengah dan situasi terkini arus lalin arah Serang dan Jakarta ramai lancar lanjut kepadatan gerbang," kata Kainduk Turangga 02 Korlantas Mabes Polri AKP Suwito, seperti dilansir dari Detik, Jumat 6 Mei 2022.

Suwito menjelaskan, dari pengakuan Kang Dudung, ia awalnya berniat masuk ke kompleks. Ia pun sempat bertanya ke petugas satpam, tetapi ia malah nyasar.

"Tidak diamankan, langsung dibantu dikeluarin dari jalan tol," tambah Suwito.

Ia menjelaskan, saat dibantu ke luar tol, gerobak Dudung diangkut menggunakan mobil pikap.

Dudung sendiri bisa masuk ke jalan tol karena melewati gerbang tol yang tidak berpalang di kawasan Green Lake City, Kota Tangerang.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill