Connect With Us

Polisi Ungkap Identitas Remaja Tewas yang Nekat Cegat Kontainer di Gerendeng Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 3 Juni 2022 | 22:21

Remaja tewas tertabrak truk tonton karena nekat mencegatnya di Karawaci, Kota Tangerang, Jumat 3 Juni 2022, sore. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pihak Kepolisian mengungkap identitas remaja yang tewas karena nekat mencegat truk kontainer di Jalan Otista Raya, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, pada Jumat 3 Juni 2022 siang.

Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kota AKP Abdul Jana mengatakan, korban yang meninggal di lokasi tersebut berinisial Y, 18, asal Kota Tangerang.

 "Y, 18, asal Kota Tangerang," ungkapnya saat dihubungi, Jumat 3 Juni 2022 malam.

Abdul Jana menyebut, kecelakaan tersebut sudah ditangani Satlantas Polres Metro Tangerang Kota. Menurutnya, petugas juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara.

"Sudah ditangani Lantas, sudah diolah TKP," katanya.

Abdul Jana menjelaskan, peristiwa berawal saat sejumlah remaja melakukan aksi nekat membahayakan diri dengan mencegat truk kontainer. 

"Ya ada beberapa pejalan kaki rencana melakukan pengadang truk akhirnya terjadi kecelakaan lalu lintas," jelasnya.

Kemudian, Y, tertabrak kontainer dan terlindas, dibawa ke rumah sakit. 

Baca Juga :

Sementara sopir kontainer juga diamankan untuk dilakukan pemeriksaan sebagai saksi.

"Korban meninggal di rumah sakit. Saat dicek di rumah sakit, sudah meninggal dunia," ungkapnya.

Abdul Jana menambahkan, motif korban melakukan pengadangan truk kontainer ini masih didalami. Apakah terkait konten atau tidak, kata dia, masih pendalaman.

"Kalau masalah untuk konten video atau motif, masih pendalaman," tuturnya.

Adapun sejauh ini, pihak Polres Metro Tangerang Kota diklaim telah melakukan antisipasi terkait aksi remaja yang nekat mengadang truk.

"Ya sebenarnya langkah-langkah dari polres sudah banyak dilakukan, antisipasi, buktinya pada 2 Juni 2022 hari Kamis kita juga mengamankan 14 anak di bawah umur diduga kuat melakukan pengadangan truk," katanya.

"Mereka setelah diamankan kita bawa ke polres, kemudian kita lakukan pendataan sidik jari dan pembinaan, selanjutnya kita kasih pengertian bahwa perbuatan itu berbahaya baik bagi dirinya maupun orang lain," pungkasnya.

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill