Connect With Us

Beli BBM di Tangerang Selalu Antre, Petugas Sarankan Isi Pertalite Siang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 10 Agustus 2022 | 11:58

Para pengendara sepeda motor antre saat membeli BBM jenis Pertalite di Kota Tangerang, Selasa 9 Agustus 2022 malam. (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Antrean panjang pembeli Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite selalu terjadi di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Tangerang.

Meskipun membosankan, warga tetap rela menunggu lama dalam antrean panjang untuk bisa mengisi kendaraannya dengan Pertalite yang masih dibanderol seharga Rp 7.650 per liter ini.

Petugas SPBU di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Tangerang, menyarankan para pengendara untuk membeli Pertalite pada siang hari, jika ingin menghindari antrean panjang.

"Saran saya kalau mau beli siang saja, karena antrenya enggak panjang. Kalau pun siang antre, paling hanya delapan motor," ujar petugas SPBU yang enggan disebut namanya, Rabu 10 Agustus 2022.

Ia mengungkapkan, belakangan ini antrean panjang memang selalu terjadi pada pengisian BBM jenis Pertalite terutama pada pagi, sore, dan malam hari. Antrean, katanya, dialami pengisi Pertalite baik dari pengguna sepeda motor maupun minibus.

"Setiap hari memang gini (antre panjang). Makanya kalau siang tidak begitu antre," katanya.

Ia mengaku tidak mengetahui penyebab antrean panjang ini, apakah karena meningkatnya permintaan atau karena kekhawatiran akan ketersediaan stok yang kosong.

"Antre panjang saya enggak tahu, tapi kalau stok di sini ada," tuturnya.

BANTEN
ASN di Banten Bisa WFH Selama Libur Lebaran, Begini Aturannya

ASN di Banten Bisa WFH Selama Libur Lebaran, Begini Aturannya

Selasa, 25 Maret 2025 | 13:19

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengeluarkan Surat Edaran No 9/2025 yang mengatur penyesuaian tugas kedinasan Aparatur Sipil Negara (ASN) selama libur nasional dan curi bersama Hari Raya Nyepi serta Idulfitri 2025.

TANGSEL
Anak-anak Main Petasan Sebabkan 4 Kios di Serpong Ludes Terbakar

Anak-anak Main Petasan Sebabkan 4 Kios di Serpong Ludes Terbakar

Selasa, 25 Maret 2025 | 12:56

Sebanyak empat unit kios perabot rumah tangga ludes terbakar yang diduga disebabkan percikan api dari petasan di Jalan Raya Serpong, Kelurahan Pakulonan, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

NASIONAL
Segini Tarif Tol Trans Jawa untuk Mudik Lebaran 2025

Segini Tarif Tol Trans Jawa untuk Mudik Lebaran 2025

Senin, 24 Maret 2025 | 12:30

Menjelang arus mudik Lebaran 2025, PT Jasa Marga (Persero) telah merilis daftar tarif tol terbaru untuk kendaraan golongan I yang melintasi Tol Trans Jawa.

TEKNO
Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rabu, 19 Maret 2025 | 22:47

Cari perusahaan pengembang software kustom terbaik di Indonesia? Temukan rekomendasi terpercaya untuk solusi software yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill