Connect With Us

RSUD Kota Tangerang Layani Vaksin Covid-19 dan BIAN, Catat Waktunya

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 5 September 2022 | 18:21

Gedung RSUD Kota Tangerang. (@TangerangNews2020 / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang masih memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19 dan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN). Hal ini dilakukan sebagai upaya memberikan pelayanan paripurna kepada masyarakat.

Kepala Humas RSUD Kota Tangerang dr Fika S Khayan mengatakan, pelayanan vaksinasi Covid-19 dibuka setiap Senin sampai Sabtu selama pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB. 

"Untuk hari Minggu atau tanggal merah, pelayanan vaksinnya tutup," ujarnya kepada TangerangNews, Senin, 5 September 2022.

Pelayanan vaksinasi Covid-19 ini melayani dosis satu sampai dosis tiga. Adapun pelaksanaan vaksinasi bertempat di lantai 4 Ruang Medical Check Up RSUD Kota Tangerang. Sedangkan untuk syaratnya cukup membawa KTP/KK seluruh Indonesia.

"Untuk ketersediaan jenis vaksinnya akan selalu kami update di Instagram dan WhatsApp Humas RSUD Kota Tangerang," ucapnya.

dr Fika menambahkan, untuk pelayanan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) dibuka sampai 14 September 2022 bertempat di lantai 4 Klinik Imunisasi/Klinik Anak RSUD Kota Tangerang.

"Waktunya sama mulai pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB," jelasnya.

Adapun untuk informasi lebih lanjut terkait berbagai pelayanan RSUD Kota Tangerang bisa melihat atau mengontak akun Instagram @rsudkotatgr dan nomor WhatsApp; 08119232421.

"Kami melayani dengan cinta sesuai dengan tagline kami, yaitu Cepat, Inovatif, Nyaman, Tepat, dan Akurat," pungkas dr Fika.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

TANGSEL
Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Sabtu, 15 November 2025 | 21:21

Dua insiden pohon tumbang dilaporkan terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada hari ini, Sabtu 15 November 2025, menyebabkan kerusakan pada dua unit kendaraan roda empat.

BANDARA
Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Rabu, 12 November 2025 | 19:25

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) telah meresmikan pengoperasian penuh (Full Operation) Terminal 1C pada hari Rabu, 12 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill