Connect With Us

39 Anggota Panwascam Kota Tangerang Dilantik

| Senin, 27 Juni 2011 | 17:12

Pelantikan Panwascam se-Kota Tangerang. (tangerangnews / rangga)

TANGERANG-Panwaslu Kota Tangerang melantik 39 anggota Panwas Kecamatan (Panwascam), untuk membantu pelaksanaan Pemilu Gubenur Banteb 2011. Mereka diambil sumpah dan janjinya di Gedung Da’wah, Jalan Kisamaun, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Senin (27/5).

 Menurut Ketua panwaslu Kota Tangerang Wahyul Furqon, ke 39 anggota Panwascam ini betugas di 13 Kecamatan di Kota Tangerang. Tiap kecamatan akan diisi oleh 3 orang. “Hari ini kita lantik Panwascam untuk membantu tugas kita mengawasi pelaksanaan Pilgub Banten,” katanya.

Menurut Wahyul, anggota Panwascam juga akan diberikan bimbingan teknis untuk membekali pengetahuan tentang pola penanganan kasus, membedakan jenis pelanggaran, baik itu pelanggaran pidana pemilu, kode etik, ataupun pelanggaran administrasai. 

Sementara itu, Ketua Panwaslu Provinsi Banten Surya Bagya yang ikut hadir dalam acara pelantikan berharap agar Panwascam dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan peraturan UU Pemilu. “Kalau ada laporan pelanggaran pemilu, segera mungkin diproses, karena batas waktunya cuma 7 hari. Diahapkan juga supaya tidak melanggar fakta integritas yang sudah disepakati,” katanya. 

Ditanya mengenai penertiban atribut bakal calon yang sudah mulai menjamur disetiap jalan, Surya mengatakan bahwa Panwas Provinsi telah mengintruksikan kepada Satpol PP se-provinsi Banten  untuk menertibkan spanduk,baliho serta atribut  balon sebelum masa kampanye yang ditentukan KPU.

 “Kita telah meminta kepada Satpol PP untuk menertibkan atribut ini, apalagi bila isi dari spanduk telah mengarah kepada ajakan untuk memilih, kami minta semua pihak juga dapat bersifat bijak,” ucapnya.(RAZ)
 

PROPERTI
Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Senin, 7 Juli 2025 | 11:29

Paramount Land melakukan serah terima unit komersial Verona Junction dan Sorrento Grande West kepada konsumen. Kedua produk komersial ini menjadi bagian dari kawasan strategis yang dijuluki sebagai The Most Vibrant Commercial di Gading Serpong.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
15 Siswa Siswi Kota Tangerang Dikirim ke Sekolah Rakyat

15 Siswa Siswi Kota Tangerang Dikirim ke Sekolah Rakyat

Senin, 7 Juli 2025 | 16:23

Program Sekolah Rakyat (SR) yang dicanangkan Pemerintah Republik Indonesia (RI) mulai berjalan dan akan dimanfaatkan di berbagai wilayah, termasuk Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill