Connect With Us

Wali Kota Tangerang Sachrudin Pastikan Program 3G Bakal Mudahkan Masyarakat

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 11 Maret 2025 | 22:40

Wali Kota Tangerang Sachrudin saat memimpin Rapat Pemetaan Misi RPJMD 2025-2029 di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa, 11 Maret 2025. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang berkomitmen dalam menjalankan program 100 hari kerja yang bertujuan mempermudah akses masyarakat dalam berbagai sektor.

Wali Kota Tangerang Sachrudin menyatakan, program 100 hari kerja ini meliputi tiga fokus utama, yaitu Gampang Sekolah, Gampang Kerja, dan Gampang Sembako.  

Saat memimpin Rapat Pemetaan Misi RPJMD 2025-2029 di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa, 11 Maret 2025, Sachrudin menegaskan, program-program ini harus berdampak langsung bagi warga.

"Gampang Kerja yaitu akan memperbanyak kemudahan akses mendapat kerja khususnya mereka para penyandang disabilitas. Program Gampang Sembako yaitu akan banyak kerja sama dengan banyak pihak dan elemen untuk menambah akses jangkauan pangan ditengah pemukiman," jelasnya.  

Sachrudin melanjutkan, seluruh program ini dibuat untuk menghilangkan hambatan dalam pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat. 

Pemkot Tangerang juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menyukseskan program ini agar kesejahteraan warga semakin meningkat.  

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill