Connect With Us

Anggota Polsek Jatiuwung Padamkan Kabel Listrik Terbakar

Yanto | Rabu, 30 April 2025 | 18:08

Aipda Adit, personel Polsek Jatiuwung, memadamkan kabel listrik terbakar di pertigaan Jatiuwung, Kota Tangerang, Rabu 30 April 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Aksi sigap ditunjukkan oleh Aipda Adit, personel Polsek Jatiuwung, Polres Metro Tangerang Kota yang berdinas di Unit Samapta, saat melaksanakan tugas pengaturan arus lalu lintas di pertigaan Jatiuwung.

Kejadian bermula ketika personil mendengar teriakan warga yang meminta pertolongan. 

Dengan cepat, ia menuju sumber suara dan mendapati adanya kabel listrik yang terbakar di pinggir jalan.

Menyadari potensi bahaya, salah satu personil anggota Polsek Jatiuwung segera mengambil tindakan cepat.

"Ia memberhentikan sebuah truk yang melintas untuk digunakan sebagai pijakan agar dapat menjangkau titik api," ujar Kompol Rabiin, Kapolsek Jatiuwung, Rabu 30 April 2025.

Personil tidak hanya berkerja sendiri, warga sekitar ikut turut membantu padamkan api dilokasi.

"Berkat kerja sama dengan warga sekitar, ia berhasil memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) milik sebuah bengkel otomotif di dekat lokasi kejadian,"Ujarnya 

Sementara itu, Aipda Adit merasa lega usai padamkan api yang terbakarnya kabel di tengah perjalanan warga sekitar Jatiuwung.

“Alhamdulillah, api berhasil dipadamkan sebelum menyebar atau membahayakan pengendara dan warga sekitar,” ungkap Aipda Adit setelah kejadian.

Aksi heroik ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang menyaksikan langsung di lokasi, dan menjadi contoh nyata kepedulian serta kesiapsiagaan anggota Kepolisian dalam situasi darurat.

BANDARA
Penumpang Pesawat Diduga Lecehkan Anak di Bawah Umur, Ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta

Penumpang Pesawat Diduga Lecehkan Anak di Bawah Umur, Ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta

Rabu, 16 Juli 2025 | 17:37

Seorang penumpang pesawat berinisial IWM, 50, ditangkap aparat Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) lantaran diduga melakukan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur.

TANGSEL
Persiapan Porprov Banten 2026 di Tangsel Capai 30 Persen

Persiapan Porprov Banten 2026 di Tangsel Capai 30 Persen

Jumat, 18 Juli 2025 | 20:55

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan memastikan bahwa Kota Tangsel siap menjadi tuan rumah ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten 2026. Saat ini, persiapannya sudah mencapai 30 persen.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

TEKNO
Pemungutan Pajak Pedagang Online Didukung DPR, Omzet Lebihi Rp500 Juta Setahun Kena PPH 0,5%

Pemungutan Pajak Pedagang Online Didukung DPR, Omzet Lebihi Rp500 Juta Setahun Kena PPH 0,5%

Kamis, 17 Juli 2025 | 17:38

Pemerintah akan segera memungut pajak dari e-Commerce atau pedagang online setelah mengumumkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 37 Tahun 2025 yang disahkan pada 14 Juli lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill