Connect With Us

King Kobra Panjang 3,5 Meter Masuk Rumah Warga Babakan Tangerang

Yanto | Kamis, 22 Mei 2025 | 22:28

BPBD Kota Tangerang evakuasi ular King Kobra sepanjang 3,5 meter dari rumah warga di Babakan, Kota Tangerang, Rabu 21 Mei 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Seekor ular jenis King Cobra diperkirakan panjang lebih kurang 3,5 meter masuk ke rumah warga di Jalan Akhlaqul Karimah, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

Komandan Regu (Danru) UPT Yudhi membenarkan penangkapan ular King Kobra pada Rabu 21 Mei 2025, kemarin.

BPBD Kota Tangerang menerima informasi yang disampaikan oleh warga sekitar pukul 13.44 WIB tentang adanya seekor ular King Kobra sepanjang lebih kurang 3,5 meter di rumah Ketua RW.

"Ular tersebut pertama kali dilihat oleh Ketua RW saat ia sedang melakukan aktivitas di dalam rumah. Mengetahui kejadian tersebut ia langsung memberitahukan pada komunitas reptil untuk menghubungi petugas BPBD Kota," ujar Yudhi, Kamis 22 Mei 2025.

Yudhi menjelaskan, Setelah menerima informasi tersebut petugas yang sudah dikenal mempunyai kemampuan menjinakkan binatang reptil yang berbahaya tersebut, didampingi oleh 6 personil damkar Pos UPT Cibodas, langsung menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan penanganan. 

"Petugas langsung mengamati posisi ular yang berada di bawah kolong dapur," katanya.

Tak butuh waktu lama, Yudhi yang sudah berpengalaman dalam melakukan penangkapan dengan tongkat penjinak ular.

"Ular kami serahkan ke para komunitas reptil, karena pihak komunitas sangat membutuhkan itu," imbuhnya.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

BANDARA
Imbas Puluhan Pesawat Batal Mendarat, Bandara Soekarno-Hatta Imbau Warga Tidak Main Layangan

Imbas Puluhan Pesawat Batal Mendarat, Bandara Soekarno-Hatta Imbau Warga Tidak Main Layangan

Senin, 7 Juli 2025 | 19:17

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta mengimbau masyarakat agar tidak menerbangkan layang-layang di sekitar area bandara maupun jalur penerbangan.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill