Connect With Us

Libatkan Tim Independen, Pengamat Nilai Seleksi Direktur PD Pasar Kota Tangerang Minimalisir Peluang Intervensi

Yanto | Rabu, 22 Oktober 2025 | 18:48

Pengamat Kebijakan Publik Adib Miftahul. (@TangerangNews / Redaksi)

TANGERANGNEWS.com-Proses seleksi calon Direktur Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Tangerang dinilai berjalan dengan sangat meyakinkan.

Pengamat Kebijakan Publik Adib Miftahul menyatakan mekanisme yang diterapkan Pemkot Tangerang telah mengedepankan prinsip objektivitas dan transparansi.

Menurut Adib, kunci dari proses yang kredibel ini adalah keterlibatan panitia seleksi (Pansel) yang berasal dari kalangan profesional dan independen.

"Kalau kita lihat mekanismenya, proses seleksi ini sudah melibatkan panitia seleksi yang kredibel dan berpengalaman di bidangnya. Artinya, peluang terjadinya intervensi atau subjektivitas bisa diminimalisir," ujar Adib, Rabu (22/10/2025).

Adib Miftahul mengimbau masyarakat agar tidak membuat spekulasi berlebihan dan memberikan kepercayaan penuh kepada Tim Uji Kompetensi dan Keahlian (UKK) yang bekerja.

Ia menilai, proses yang meliputi tahap administrasi hingga uji kompetensi dan wawancara akhir ini sudah sesuai dengan ketentuan pengisian jabatan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

"Masyarakat sebaiknya membiarkan tim seleksi bekerja secara profesional tanpa tekanan atau spekulasi yang berlebihan. Kita doakan saja hasil akhirnya nanti bisa melahirkan sosok direktur yang benar-benar kompeten dan berintegritas," harapnya.

Lebih lanjut, Adib menaruh harapan besar pada figur yang nantinya akan memimpin PD Pasar.

Ia menekankan bahwa seorang direktur tidak cukup hanya mumpuni secara manajerial dan teknis, tetapi harus memiliki visi kuat dan kepedulian sosial.

"PD Pasar punya peran strategis dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah, khususnya di sektor perdagangan rakyat. Karena itu, dibutuhkan figur yang bukan hanya mumpuni, tapi juga punya kepedulian sosial dan orientasi pelayanan publik yang tinggi," tutup Adib.

Sementara itu, Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Tangerang Ruta Ireng, menjelaskan bahwa proses seleksi Direktur PD Pasar dilakukan melalui beberapa tahapan sesuai peraturan yang berlaku.

“Seleksi dimulai dari tahap administrasi, kemudian dilanjutkan dengan uji kompetensi dan keahlian oleh tim independen. Setelah itu, peserta yang lolos akan mengikuti tahapan wawancara akhir untuk menggali visi, misi, serta rencana pengembangan PD Pasar ke depan,” terang Ruta.

Ia menambahkan, seluruh proses seleksi dilakukan secara terbuka dan transparan dengan tetap menjunjung asas profesionalitas.

“Kita pastikan semua tahapan berjalan objektif dan tidak ada intervensi dari pihak mana pun. Tujuannya agar PD Pasar nanti dipimpin oleh figur yang benar-benar layak dan mampu membawa perusahaan daerah ini lebih maju,” ujarnya.

KAB. TANGERANG
Jalan Gardu-Tanah Merah Pakuhaji Mulai Diperbaiki, Estimasi Selesai Akhir Desember 2025

Jalan Gardu-Tanah Merah Pakuhaji Mulai Diperbaiki, Estimasi Selesai Akhir Desember 2025

Rabu, 22 Oktober 2025 | 21:43

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) resmi memulai pekerjaan rekonstruksi Jalan Gardu–Tanah Merah di Kecamatan Pakuhaji.

PROPERTI
Maggiore Fresh Market Jadi Pusat Belanja dan Kuliner Modern Teranyar di Gading Serpong Tangerang 

Maggiore Fresh Market Jadi Pusat Belanja dan Kuliner Modern Teranyar di Gading Serpong Tangerang 

Senin, 20 Oktober 2025 | 16:33

Paramount Land meluncurkan pasar modern terbaru yang berlokasi di kawasan Maggiore, Paramount Gading Serpong, bertajuk Maggiore Fresh Market.

TEKNO
Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Selasa, 21 Oktober 2025 | 16:26

Data terbaru menunjukkan bahwa profesi LIVE Host untuk live streaming di toko online kini menjadi salah satu pekerjaan yang paling dicari dan dibutuhkan, menempati posisi teratas di kanal rekrutmen nasional.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill