Connect With Us

Perda Penempatan Kerja dan Lingkungan Hidup Dikaji Ulang

| Jumat, 3 Agustus 2012 | 19:29

Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. (tangerangnews / dira)


 Reporter : Rangga A Zuliansyah

TANGERANG-Dua Peraturan Daerah (Perda) Kota Tangerang yakni No 12/2002 tentang Penempatan Tenaga Kerja dan no 2/2009 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup, akan dikaji ulang oleh Badan Legislatif (Banleg) Kota Tangerang. Hal tersebut dilakukan karena kedua Perda tersebut sudah lama dan dikhawatirkan terjadi benturan dengan aturan baru.
 
“Perda ini sudah lima tahun lebih. Nanti kita akan lihat apakah ada undang-undang diatasnya yang berbenturan atau ada aturan baru yang sama yang dibuat pemerintah pusat, karena akan menjadi tumpang tindih,” kata  Anggota Banleg Kota Tangerang Iskandar Zulkarnaen, Jumat (3/8).
 
Selain itu, kata dia, pihaknya juga akan mengkaji tingkat efektifitas Perda tersebut di masyarakat dan melihat apakah Pemerintah Kota Tangerang mempunyai kewenangan lebih terhadap Perda ini. “Dalam melakukan kajian ini kita kan undang staf ahli,” kata Iskandar.
 
Menurutnya, jika dalam kajian ditemukan perda ini berbenturan dengan aturan lain atau tidak efektif bagi masyarakat, Pihaknya kan menyampaikah hal tersebut kepada Wali Kota. “Nanti akan kita buat catatan poin-poinnnya lalu diparipurnakan, apakah Wali Kota perlu menghapus atau mengkaji ulang dua perda tersebut,” katanya.
 

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill