Connect With Us

Ponsel dan Pisau Marak di Lapas Pemuda Tangerang

| Selasa, 19 Februari 2013 | 17:45

Kalapas Pemuda, Kunto Wirianto. (tangerangnews / dira)

 
 
TANGERANG-Puluhan benda terlarang seperti telepon selular (ponsel) dan senjata tajam (sajam ) ditemukan di sel narapidana Lapas Pemuda Tangerang.  

Hal itu diketahui setelah  Petugas Kantor Wilayah Hukum dan HAM Banten, Selasa (19/2) dini hari melakukan sidak.  Pihak Lapas sendiri mengakui masuknya benda terlarang tersebut akibat kelalaian petugas.

 
 Dalam melakukan razia, para aparat dari Banten menggeledah setiap sudut sel yang ada di Lapas Pemuda tersebut. Para penghuni Lapas sempat merasa kaget karena tidak menyangka adanya penggeladahan tersebut.
 
“Ini catatan buruk, kami akan segera evaluasi. Kami terus berupaya untuk memberangus adanya peredaran alat komunikasi dan senjata tajam dalam lapas,” ujar Kepala lapas Pemuda Tangerang Kunto Wuriyanto.

 Namun, Kunto memastikan dalam razia yang digelar dadakan tersebut, tidak ada penghuni lapas yang memiliki atau menyimpan narkoba. Hal itu sekaligus menepis image maraknya peredaran narkoba di dalam Lapas.
 
“Tidak ada narkoba, hanya ponsel, charger dan pisau cutter. Untungnya saat dirazia pata narapidana tertib, tidak ada penolakan atau ngumpet-ngumpetin," ucap Kunto.
 
Usai melakukan razia, petugas dari Kanwil Banten memberikan catatan khusus kepada Lapas Pemuda berkaitan dengan banyaknya ponsel yang beredar.
 Selanjutnya, barang-barang yang disita dari tangan penghuni lapas dibawa untuk diselidiki lebih lanjut.(RAZ)
 
TANGSEL
Sebelum Jatuh, Pesawat Latih Sempat Berputar 3 Kali di Sunburst BSD Tangsel

Sebelum Jatuh, Pesawat Latih Sempat Berputar 3 Kali di Sunburst BSD Tangsel

Minggu, 19 Mei 2024 | 16:21

Pesawat latih jenis capung sempat berputar tiga kali, sebelum akhirnya jatuh di kawasan Sunburst BSD, Kelurahan Cilenggang, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Minggu 19 Mei 2024, siang.

HIBURAN
Jadwal MPL ID Season 13 Minggu ke-9, Nyawa Terakhir RRQ untuk Lolos Playoff

Jadwal MPL ID Season 13 Minggu ke-9, Nyawa Terakhir RRQ untuk Lolos Playoff

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:31

MLBB Profesional League (MPL) Indonesia season 13 telah memasuki Minggu ke-9.

KAB. TANGERANG
Bukan Pertama Kali, Pengamen di Kosambi Tangerang Nekat Sayat Lehernya Sendiri 

Bukan Pertama Kali, Pengamen di Kosambi Tangerang Nekat Sayat Lehernya Sendiri 

Sabtu, 18 Mei 2024 | 11:12

Seorang pengamen jalanan nekat melakukan percobaan bunuh diri dengan menyayat lehernya sendiri dengan pisau cutter di samping Pos Security POS 2 Griya Dadap, Kampung Dadap Jati, Kecamatan Kosambi, Jumat, 17 Mei 2024, sekira pukul 12:30 WIB.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill