Connect With Us

Perkenalkan 4 Istri, Dhani Minta Rp 2 M

| Jumat, 21 Agustus 2009 | 11:02

TANGERANGNEWS- Ada-ada saja permintaan Dhani sebagai publik figur. Ia meminta bayaran pada para wartawan Infotainment sebanyak Rp 2 M, untuk membuka identitas 4 orang istrinya. Siapa pasangan musisi Dhani setelah ia bercerai dengan Maia Estianty selalu menjadi pertanyaan banyak orang. Seakan sadar dengan hal itu, Dhani pun meminta bayaran pada siapa saja yang ingi mengetahui siapa istrinya kini. "Saya setelah dengan yang dulu juga sudah pernah menikah lagi. Ya saya mau (bicara) kalau teman-teman, kasih saya 500 juta, akan saya kenalin ke istri pertama. Saya punya 4 (istri), jadi kurang lebih Rp 2 M. Kalau teman-teman mau bayar saya baru saya mau ngomong," ujar Dhani dengan gaya cueknya saat ditemui di studio miliknya, kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (20/8/2009) malam. Mengenai berita bahwa ia telah menikah lagi dengan seseorang bernama Yuni, Dhani membantahnya. Menurut pentolan band Dewa 19 itu, ia bahkan sama sekali tidak mengenal sosok Yuni. "Siapa tuh, saya nggak kenal siapa dia (Yuni). Ya kan kalian yang memberitakan. Ya cari tahu saja!" ujar Dhani lagi.(dtk)
TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

NASIONAL
Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Jumat, 4 Juli 2025 | 16:58

Seorang Sekretaris Desa (Sekdes) bernama Gian Gandana Sukma diduga menyalahgunakan dana desa untuk kepentingan pribadi, yakni membeli diamond Mobile Legends dan bermain judi online.

KAB. TANGERANG
Pura-pura Jadi Investor dan Pengungsi, Imigrasi Tangerang Tangkap 2 Warga Afganistan

Pura-pura Jadi Investor dan Pengungsi, Imigrasi Tangerang Tangkap 2 Warga Afganistan

Jumat, 4 Juli 2025 | 19:13

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Tangerang mengamankan dua warga negara Afganistan yang diduga melakukan pelanggaran keimigrasian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill