Connect With Us

Manohara Hebohkan Munas VIII Golkar

| Selasa, 6 Oktober 2009 | 00:03

TANGERANGNEWS- Sedikit kehebohan muncul pada Musyawarah Nasional (Munas) VIII Partai Golkar. Kehebohan tersebut terjadi ketika sosok artis Manohara Odelia Pinot beserta ibunya, Daisy Fajarina datang memasuki Hotel Labersa, Pekanbaru, Riau, tempat Munas berlangsung. Kehadiran Mano sempat menyentak perhatian anggota Munas. Senin malam (5/6). Mano datang dengan gaun terusan hitam serta pashmina kuning meski tanpa lambang partai golkar. Dengan ID card Munas, Mano dan Daisy pun memasuki ballroom hotel. Tak hanya tampak kaget, tak sedikit fungsionaris partai beringin tersebut yang ingin berfoto bersama. Akibatnya, terjadi sedikit keramaian dan kehebohan di depan pintu keluar tempat pembukaan Munas digelar. Wartawan pun menanyakan perihal kedatangan Mano ke Munas. Apakah artis mantan istri pangeran Kelantan tersebut tertarik dengan dunia politik? Sayangnya, bukan Mano yang menjawab, melainkan sang ibu. "Ikut memeriahkan," ujar Daisy yang juga mengenakan jaket Golkar. (dtk)
BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill