Connect With Us

Avanza Terbalik di Tol Karang Tengah, Korban Tewas Bertambah

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 13 Januari 2019 | 16:00

Sebuah mobil Avanza dengan nomor polisi B-1814-GMD mengalami kecelakaan tunggal, di Kilometer 13 Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Minggu (13/1/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Jumlah penumpang mobil Avanza yang terbalik akibat kecelakaan di KM 13 Tol Jakarta-Tangerang atau sekitar rest area Karang Tengah diketahui berjumlah sembilan orang. Korban meninggal dikabarkan bertambah satu orang.

Menurut Kanit Laka Satlantas Polres Metro Tangerang AKP Isa Ansori, para penumpang di dalam Avanza dengan nomor polisi B-1814-GMD tersebut merupakan rombongan keluarga asal Tigaraksa.

Isa mengatakan, dari sembilan penumpang, tujuh diantaranya mengalami luka-luka, sementara dua diantaranya meninggal dunia.

"Adapun jumlah korban meninggal dunia dua orang dan luka-luka tujuh orang," ungkapnya kepada TangerangNews, Minggu (13/1/2019).

Diungkapkannya juga, identitas korban meninggal tersebut yakni Ipah, 44 tahun dan Dinda, 12 tahun asal Kampung Sikluk RT 02/01, Kelurahan Ramanpang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Isa menuturkan, Ipah meninggal di lokasi kecelakaan akibat luka di kepalanya dan kini jasadnya berada di RSUD Tangerang. Sedangkan Dinda menghembuskan nafas terakhirnya di RS Siloam Karawaci.

Sementara tujuh orang luka-luka termasuk sopir Avanza maut tersebut masih dalam penanganan medis di RS Siloam Karawaci, namun TangerangNews belum mendapatkan identitasnya.

"Yang luka jumlah tujuh orang masih dirawat di RS Siloam," tutur Isa.

Diketahui sebelumnya, penyebab Avanza terbalik ini karena ditabrak oleh bus yang hendak mendahuluinya di KM 13 Tol Jakarta-Tangerang atau sekitar rest area Karang Tengah, Kota Tangerang.(MRI/RGI)

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill