Connect With Us

Permudah Pengguna Mobil Listrik, PLN Nyalakan Serentak 300 Home Charging di Jakarta 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 2 April 2024 | 10:31

Layanan home charging PT PLN (Persero) untuk kendaraan listrik di Jakarta. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 300 Home Charging bagi pengguna kendaraan listrik di Jakarta dinyalakan serentak oleh PT PLN (Persero).

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, langkah ini sebagai bentuk dukungan penuh perseroan terhadap percepatan penggunaan kendaraan listrik, sejalan dengan upaya transisi energi menuju Net Zero Emissions (NZE) di tahun 2060 atau lebih cepat.

"PLN sangat mendukung masyarakat yang ingin beralih dari kendaraan berbahan bakar fosil jadi kendaraan rendah emisi," tegas Darmawan dalam keterangannya, Selasa, 2 April 2024.

Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya Lasiran menjelaskan bahwa penyalaan layanan home charging dilakukan bertahap selama 3 hari pada 25-27 Maret 2024, tersebar di Jakarta Raya dengan total daya 2,8 juta VA.

Menurut Lasiran, lerkat transformasi digital PLN, kini layanan home charging dapat diakses melalui aplikasi PLN Mobile, dilengkapi dengan fitur Electric Vehicle Digital Services (EVDS) untuk mendukung kebutuhan pengendara kendaraan listrik.

Lasiran menyatakan, penggunaan PLN Mobile membuat permohonan pasang baru listrik untuk home charging menjadi mudah dan cepat.

"Ada insentif yang diberikan yaitu diskon pasang baru maupun diskon tarif," tambahnya.

Diskon yang akan diberikan kepada pelanggan, kata Lasiran, antara lain potongan tarif sebesar 30 persen untuk pengisian daya pada pukul 22.00-05.00 WIB, serta diskon pasang baru home charging dari harga normal sebesar Rp8,5 juta menjadi hanya Rp850 ribu.

Lanjutnya, hingga tahun 2024 PLN UID Jakarta Raya telah berhasil memasang home charging pada 3.265 pelanggan.

Di sisi lain Artadi Saleh, salah satu pelanggan kendaraan listrik, mengakui pemasangan listrik untuk home charging termasuk sangat cepat, tanpa ribet, dan mudah.

"Banyak kemudahan juga (pakai mobil listrik), ganjil genap bisa lewat, terus diskonnya banyak," tutup Artadi.

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Minggu, 23 November 2025 | 20:59

Kemenimipas (Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan) akan memberdayakan para narapidana dalam kegiatan pertanian, perkebunan dan perikanan sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill