Connect With Us

Kerap Pidato Pakai Pantun, Menparekraf Sandiaga Uno Diusulkan Jadi Bapak Pantun Indonesia

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 7 Agustus 2024 | 09:12

Menparekraf RI Sandiaga Uno saat menghadiri Workshop KaTa Kreatif di Restaurant Sei Enam, Tanjungpinang, pada Minggu 4 Agustus 2024, lalu. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno diusulkan jadi Bapak Pantun Indonesia.

Hal itu disampaikan pemandu acara yang juga disetujui peserta Workshop KaTa Kreatif hingga Gubernur Kepri dan Pj Walikota Tanjungpinang yang hadir di Restaurant Sei Enam, Tanjungpinang, pada Minggu 4 Agustus 2024, lalu.

“Maka ini menjadi usulan kami, Mas Menteri kami usulkan jadi Bapak Pantun Indonesia,” sebut Pemandu Acara yang langsung mendapat gemuruh tepuk tangan dukungan.

Menparekraf Sandi selama agenda di Tanjungpinang tidak pernah terlewatkan untuk membuka dan menutup sambutan dengan dua pantun.

Sandiaga pun mengatakan pantuan menjadi ciri khas bukan hanya daerah, juga untuk negara.

Pengalamannya mengikuti atau menghadiri kegiatan di luar negeri. Pantun dengan menggunakan bahasa asing menjadi idaman para tuan rumah.

“Pernah saya tidak ada sampaikan pantun terlebih dulu saat sampaikan sambutan. Malah ditanyakan, kemana pantunnya. Ini jadi tolak ukur bahwa, pantun jadi ciri khas,” ucapnya.

Ia pun memberikan masukan, untuk pantun dapat diberikan kreasi dengan bahasa asing. Agar budaya ini bisa terus dibumingkan hingga ke penjuru dunia.

“Bisa dengan bahasa inggris, bahasa mandarin dan lainnya. Agar semua negera tau. Ada budaya bahasa yang unik dan keren di tanah air ini,” sarannya.

Selain acara Workshop KaTa Kreatif, Menparekraf juga membuka secara resmi ivent Tanjungpinang Fest 2024 yang dipusatkan di jalan Merdeka, Tanjungpinang.

Sandia pun mendapatkan hadiah dari pelukis Kepri bernama Osa.

Osa sendiri pada Minggu malam itu membuat kagum semua yang hadir. Sebab, melukis dengan mata tertutup kain hitam ditambah almunium foil.

Sapaan akrab Mas Menteri pun terkesima saat melihat ternyata lukisan tersebut sebuah gambar wajahnya sendiri.

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill