Connect With Us

Kerap Pidato Pakai Pantun, Menparekraf Sandiaga Uno Diusulkan Jadi Bapak Pantun Indonesia

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 7 Agustus 2024 | 09:12

Menparekraf RI Sandiaga Uno saat menghadiri Workshop KaTa Kreatif di Restaurant Sei Enam, Tanjungpinang, pada Minggu 4 Agustus 2024, lalu. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno diusulkan jadi Bapak Pantun Indonesia.

Hal itu disampaikan pemandu acara yang juga disetujui peserta Workshop KaTa Kreatif hingga Gubernur Kepri dan Pj Walikota Tanjungpinang yang hadir di Restaurant Sei Enam, Tanjungpinang, pada Minggu 4 Agustus 2024, lalu.

“Maka ini menjadi usulan kami, Mas Menteri kami usulkan jadi Bapak Pantun Indonesia,” sebut Pemandu Acara yang langsung mendapat gemuruh tepuk tangan dukungan.

Menparekraf Sandi selama agenda di Tanjungpinang tidak pernah terlewatkan untuk membuka dan menutup sambutan dengan dua pantun.

Sandiaga pun mengatakan pantuan menjadi ciri khas bukan hanya daerah, juga untuk negara.

Pengalamannya mengikuti atau menghadiri kegiatan di luar negeri. Pantun dengan menggunakan bahasa asing menjadi idaman para tuan rumah.

“Pernah saya tidak ada sampaikan pantun terlebih dulu saat sampaikan sambutan. Malah ditanyakan, kemana pantunnya. Ini jadi tolak ukur bahwa, pantun jadi ciri khas,” ucapnya.

Ia pun memberikan masukan, untuk pantun dapat diberikan kreasi dengan bahasa asing. Agar budaya ini bisa terus dibumingkan hingga ke penjuru dunia.

“Bisa dengan bahasa inggris, bahasa mandarin dan lainnya. Agar semua negera tau. Ada budaya bahasa yang unik dan keren di tanah air ini,” sarannya.

Selain acara Workshop KaTa Kreatif, Menparekraf juga membuka secara resmi ivent Tanjungpinang Fest 2024 yang dipusatkan di jalan Merdeka, Tanjungpinang.

Sandia pun mendapatkan hadiah dari pelukis Kepri bernama Osa.

Osa sendiri pada Minggu malam itu membuat kagum semua yang hadir. Sebab, melukis dengan mata tertutup kain hitam ditambah almunium foil.

Sapaan akrab Mas Menteri pun terkesima saat melihat ternyata lukisan tersebut sebuah gambar wajahnya sendiri.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill