Connect With Us

Bali United Taklukan Persita 2-1

Tim TangerangNews.com | Jumat, 24 September 2021 | 18:45

Ilustrasi Bali United vs Persita Tangerang. (@TangerangNews / Wartakota)

TANGERANGNEWS.com- Persita Tangerang harus menelan kekalahan 1-2 melawan Bali United dalam laga lanjutan Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat sore 24 September 2021. 

Di awal pertandingan, Bali United tampil lebih agresif. Serangan tim besutan Stefano Cugurra itu melahirkan gol cepat di menit keempat melalui sepakan voli Ilija Spasojevic. Sebelumnya ia mendapat bola liar dari tembakan bebas Brwa Nouri. Bekas pemain Persib itu membawa Bali United unggul dengan gol yang sangat cantik. 

Tertinggal dari Bali United, pemain Persita mencoba banyak melancarkan serangan ke arah gawang lawan. Pada menit ke-30, Persita mendapat peluang bagus. Alex dos Santos yang memperoleh umpan lambung dengan bebas menyundul bola di depan kotak penalti . Namun sundulannya masih melebar dari gawang sehingga gagal menyamakan kedudukan. 

Tak puas dengan unggul 1-0, pemain Bali United kembali berusaha menambah gol. Peluang muncul pada menit ke-35 ketika Stefano Lilipaly melakukan tendangan sudut ke arah mulut gawang yang nyaris membuahkan gol melalui Antonius Johanes Melvin Platje. Di sepanjang babak pertama ini tak ada tambahan gol.  Bali United memimpin 1-0.

Di menit ke-10 babak kedua, Persita nyaris membobol gawang Bali United melalui tendangan bebas Harrison Cardoso. Serangan demi serangan dari kedua tim silih berganti. 

Pada menit ke-62, Bali United sempat mencetak gol lewat sepakan Rizky Pellu, namun wasit menganulir gol itu karena Spasojevic dalam posisi offside.  Berikutnya serangan Bali United melalui umpan sepak pojok nyaris merobek gawang Persita melalui sundulan Willin Pachecho yang membentur mistar di menit ke-78. 

Persita yang juga tampil maksimal melalui sejumlah serangan balik akhirnya membuahkan hasil. Edo Febriansyah menjebol gawang Bali United di menit 83 sehingga skor menjadi 1-1. 

Namun skor imbang itu tak berlangsung lama. Spasojevic kembali merobek gawang Persita setelah mendapat umpan dari I Kadek Agung ke tengah kotak penalti. Skor 2-1 untuk keunggulan Bali United ini berlangsung hingga akhir pertandingan. 

Susunan Pemain:

Persita: Rahmanuddin; Toha, Mitter, Anwar, Febriansyah; Maitimo, Sin-young, Febriyanto; Irsyad, Alex, Ahmad Nur.

Bali United: Wawan, Wijaya, Pachecho, Abdillah, Fajrin; Nouri, Pellu, 10-Lilipaly; Platje, Spasojevic, Malaifani.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Rabu, 14 Januari 2026 | 20:47

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang mengerahkan sebanyak 274 personel untuk membantu penanganan banjir yang terjadi di wilayah hukumnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill