Connect With Us

Benyamin Davnie diminta tak mudah beri izin ke pengembang

Putri Rahmawati | Rabu, 30 September 2015 | 18:50

Benyamin Davnie saat berkampanye ke rumah warga di Ciputat. (Putri Rahmawati / Tangerangnews)

 

TANGERANG SELATAN-Warga Kelurahan Sawah, Kecamatan Ciputat , Kota Tangsel meminta Pemerintah Kota Tangsel tidak terlalu mudah memberikan izin kepada para pengembang.

Hal tersebut diutarakan oleh Ketua RW 8 Kelurahan Sawah Kecamatan Ciputat,  Agus Priambudi saat menerima kampanye calon wakil wali kota Tangsel nomor urut tiga, Benyamin Davnie di kediamannya, Rabu (30/9).

"Hampir seluruh kompleks yang ada di Tangsel tidak mempunyai penampungan air.  Maka saran dan harapan kami adalah setiap pengembang baru jika ingin membangun komplekS di Tangsel wajib hukumnya membuat penampungan air, agar daerah-daerah lain tidak tertimpah musibah banjir saat musim hujan datang," ujar Agus.

Atas dasar dan alasan itulah, Agus meminta agar ke depannya Benyamin Davnie yang berniat kembali mencalonkan diri kembali pada Pilkada Tangsel 9 Desember mendatang untuk tidak dengan mudah memberikan izin untuk para pengembang membangun di Tangsel.

"Dan kami juga berharap, ke depannya Kota Tangsel memiliki Perusahaan Air Minum. Pokoknya mah yang harus digaris bawahi adalah Pemkot Tangsel jangan terlalu mudah memberikan izin kepada pengembang," ujar Agus.

Sebab diketahui, banyak di Tangsel apartemen berdiri tetapi kebutuhan air didapati dari tanah. Hal itu tentu berdampak pada struktur tanah yang ada di Tangsel.

Sementara itu, Benyamin Davnie mengatakan apa yang diutarakan adalah bagian dari harapan warga.  "Semua aspirasi ini pasti akan kami kumpulkan untuk menjadi acuan kinerja kami nanti," ujar Benyamin.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill