Connect With Us

Polisi Akan Bongkar Makam Dua Security Tewas Akibat Miras Oplosan di Ciputat

Yudi Adiyatna | Rabu, 11 April 2018 | 12:00

Pos jaga security perumahan Permata Bintaro Residence, Kampung Sawah, Ciputat, Tangsel. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com-Pasca tewasnya dua orang petugas security perumahan Permata Bintaro Residence, Kampung Sawah, Ciputat, Tangsel yang diduga tewas usai menenggak miras oplosan. Petugas kepolisian akan melakukan pembongkaran dan otopsi terhadap jenazah yang sudah dimakamkan tadi pagi tersebut.

"Betul, sesegera mungkin akan kita otopsi," terang Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho kepada Tangerangnews.com, Rabu (11/4/2018).

Proses otopsi sendiri dilakukan pihak kepolisian guna memastikan penyebab utama tewasnya kedua orang security perumahan tersebut. Apalagi diketahui sebelumnya keduanya tewas usai menenggak minuman keras di pos jaga tempatnya bekerja.

"Informasi validnya dapat kita peroleh dengan proses yang ilmiah dan medis , berupa Uji Lab dan atau Otopsi (terutama terhadap jenazah)," tutur Alexander.

Sebelumnya Dua petugas sekuriti perumahan Permata Bintaro Residence,  Ade Firmansyah, 34, dan Rohman, 40, tewas setelah sempat menjalani perawatan di rumah sakit. Kedua security itu sebelumnya diketahui sempat menenggak miras oplosan yang dibeli seharga Rp15ribu seplastik.(RAZ/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill