Connect With Us

Puluhan Ribu Dosis Tiba di Tangsel, Vaksinasi Tahap Kedua Dimulai

Rachman Deniansyah | Rabu, 24 Februari 2021 | 18:05

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel Deden Deni. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Puluhan ribu dosis Vaksin Sinovac yang akan digunakan dalam proses vaksinasi tahap kedua, kini telah tiba di Gedung Farmasi Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan. 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel Deden Deni mengatakan, puluhan ribu dosis vaksin tersebut telah tiba sejak Selasa (23/2/2021) kemarin. 

"Vaksin baru datang kemarin sore sudah kita simpan di tempat yang sesuai, di gudang vaksin, kurang lebih 5.590 vial. Satu vial itu ada 10 dosis, hanya mungkin maksimal sembilan dosis. jadi kurang lebih ada 50.310 dosis," ujar Deden di lokasi penyimpanan vaksin, Rabu (24/2/2021). 

Puluhan dosis vaksin tersebut, kata Deden, akan digunakan untuk proses penyuntikan tahap kedua. 

"Sasarannya, yaitu bagi para ASN, TNI, Polri, ada tokoh masyarakat, tokoh agama, pedagang, serta sebagian wartawan. Mereka termasuk yang akan divaksin di tahap kedua ini," jelasnya. 

Vaksin Sinovac yang akan digunakan dalam proses vaksinasi tahap kedua, kini telah tiba di Gedung Farmasi Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, Selasa (23/2/2021) kemarin.

Namun meski demikian, Deden mengatakan,  vaksin tersebut akan lebih dulu diberikan bagi sasaran yang menjadi prioritas. 

Pasalnya jumlah tersebut, kata Deden, terbilang masih terbatas. 

"Masih terbatas. Guru saja kurang lebih kemarin ada 19.000 kali 2 ya 38. 000. Jadi itu saat ini kita ada skala prioritasnya, karena jumlah yang terbatas.  Sementara kebutuhan lebih banyak dari pada jumlah vaksin," terangnya. 

Soal pelaksanaannya kapan Deden mengatakan, bahwa saat ini masih dalam penjadwalan. (RED/RAC)

TEKNO
Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Minggu, 6 Juli 2025 | 13:39

Sniffing merupakan metode peretasan yang memungkinkan pelaku mengintip dan mencuri data digital yang dikirim melalui jaringan internet, terutama WiFi publik.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

HIBURAN
Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 14:19

Fenomena LGBT kembali menjadi sorotan publik setelah sejumlah pasangan sesama jenis viral di media sosial.

BANDARA
Imbas Puluhan Pesawat Batal Mendarat, Bandara Soekarno-Hatta Imbau Warga Tidak Main Layangan

Imbas Puluhan Pesawat Batal Mendarat, Bandara Soekarno-Hatta Imbau Warga Tidak Main Layangan

Senin, 7 Juli 2025 | 19:17

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta mengimbau masyarakat agar tidak menerbangkan layang-layang di sekitar area bandara maupun jalur penerbangan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill