Connect With Us

Puluhan Ribu Dosis Tiba di Tangsel, Vaksinasi Tahap Kedua Dimulai

Rachman Deniansyah | Rabu, 24 Februari 2021 | 18:05

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel Deden Deni. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Puluhan ribu dosis Vaksin Sinovac yang akan digunakan dalam proses vaksinasi tahap kedua, kini telah tiba di Gedung Farmasi Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan. 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel Deden Deni mengatakan, puluhan ribu dosis vaksin tersebut telah tiba sejak Selasa (23/2/2021) kemarin. 

"Vaksin baru datang kemarin sore sudah kita simpan di tempat yang sesuai, di gudang vaksin, kurang lebih 5.590 vial. Satu vial itu ada 10 dosis, hanya mungkin maksimal sembilan dosis. jadi kurang lebih ada 50.310 dosis," ujar Deden di lokasi penyimpanan vaksin, Rabu (24/2/2021). 

Puluhan dosis vaksin tersebut, kata Deden, akan digunakan untuk proses penyuntikan tahap kedua. 

"Sasarannya, yaitu bagi para ASN, TNI, Polri, ada tokoh masyarakat, tokoh agama, pedagang, serta sebagian wartawan. Mereka termasuk yang akan divaksin di tahap kedua ini," jelasnya. 

Vaksin Sinovac yang akan digunakan dalam proses vaksinasi tahap kedua, kini telah tiba di Gedung Farmasi Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, Selasa (23/2/2021) kemarin.

Namun meski demikian, Deden mengatakan,  vaksin tersebut akan lebih dulu diberikan bagi sasaran yang menjadi prioritas. 

Pasalnya jumlah tersebut, kata Deden, terbilang masih terbatas. 

"Masih terbatas. Guru saja kurang lebih kemarin ada 19.000 kali 2 ya 38. 000. Jadi itu saat ini kita ada skala prioritasnya, karena jumlah yang terbatas.  Sementara kebutuhan lebih banyak dari pada jumlah vaksin," terangnya. 

Soal pelaksanaannya kapan Deden mengatakan, bahwa saat ini masih dalam penjadwalan. (RED/RAC)

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill