Connect With Us

Tangsel Belum Punya Tugu Selamat Datang

| Jumat, 20 Juli 2012 | 19:41

Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany (Ist / Ist)


Reporter : Bambang Soesatyo
TANGERANG
-Meski akan menginjak usia empat tahun pemerintahan Kota Tangsel ternyata belum memiliki tugu ‘Selamat Datang’ yang biasa terjadi menjadi batas antara daerah satu dengan daerah lain.
 
Padahal, tugu selamat datang merupakan media yang mampu menjadi ciri, dan memberi informasi bagi siapa saja juga menjadi citra kota.

Agam Pamungkas Ketua Dewan Kesenian Kota Tangsel meminta agar, Pemkot tidak menyepelekan tugu selamat datang tersebut. "Harusnya, segera dibangun. Karena, akan menjadi simbol dan citra kota di mata banyak orang," terang Agam. Dilanjutkan Agam, kondisi kota bisa dicirikan hampir di tugu selamat datang tersebut, dengan membubuhkan simbol daerah.

    Sehingga, keberadaan tugu lambang daerah tersebut menjadi ciri tersendiri. Tidak usah jauh-jauh, kata Agam, ketika orang datang ke BSD City, orang akan mulai mengetahuinya saat melewati tugu lambang BSD City. "Saat orang datang ke situ, orang akan langsung tahu bahwa daerah itu adalah BSD City, karena jelas lambang atau tugu selamat datangnya," terangnya.

    Keberadaan tugu selamat datang tersebut, kata Agam, setidaknya harus ada di tujuh titik. Di antaranya, di Puspiptek, Pamulang Timur, Gading Serpong, Ciputat Timur, dan Cireundeu-Pasar Jumat. Tugu selamat darang di daerah-daerah itu masih menggunakan simbol Kabupaten Tangerang dan Banten. "Lambang itu masih mencirikan Banten dan Kabupaten Tangerang. Bukan Kota Tangsel, padahal Kota Tangsel sudah ada sejak 3 tahun lalu," ujarnya.

    Menanggapi hal ini, Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany mengatakan, untuk tugu selamat datang tersebut sudah dianggarkan dalam APBD Kota Tangsel tahun ini. Hanya saja, untuk pelaksanaannya, kata Airin, dilakukan oleh Dinas Tata Kota yang tentunya menggunakan mekanisme pelelangan. "Tahun ini akan dibangun. Cuma pelaksanaannya saja yang belum dilakukan," tuturnya.

    Selain itu, kata Airin, jalan-jalan yang akan dipasangi tugu selamat datang tersebut juga sudah dilebarkan. Sehingga, untuk pembangunan tugu selamat datang tersebut sudah tinggal pelaksanaan. Selain itu, desainnya juga sudah dibuat Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DPKP) Kota Tangsel. "Sudah, desainnya juga sudah jadi dari DKPP," katanya.


SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill