Connect With Us

Buruan Sikat, Harga Poco X5 Turun Mulai Rp2 Jutaan

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 3 November 2023 | 03:42

POCO X5 5G. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Mulai 1 November 2023, Poco X5 5G yang dirilis di Indonesia, kini bisa dibeli dengan harga Rp2 jutaan saja.

Harga ini turun dari yang sebelumnya mulai dari Rp3,4 jutaan. Namun dengan pengumuman terkini, smartphone ini dibanderol dengan harga mulai Rp 2,9 juta saja.

Menurut Associate Director Marketing Poco Indonesia Andi Renreng, Poco sangat mengerti kebutuhan anak muda, terutama Gen Z.

Oleh sebab itu, smartphone ini hadir dengan harga lebih ekstrem, seperti dilansir dari Liputan6, Kamis 2 November 2023.

Sebagai informasi, menjelang akhir tahun ini, Poco resmi mengumumkan telah memotong harga smartphone ini hingga Rp 500.000. Harga baru ini berlaku untuk seluruh varian Poco X5.

Dengan harga baru ini, Poco X5 5G varian RAM 6GB dan ROM 128GB dijual dengan harga Rp 2.999.000, dari sebelumnya Rp 3.499.000.

Sementara harga varian RAM 8GB dan ROM 256GB dijual Rp 3.499.000, dari harga normal Rp 3.999.000.

Selain harga Poco X5, Poco turut mengumumkan sejumlah perubahan harga untuk smartphone lainnya. Untuk mengetahui informasi lengkap harga HP Poco terbaru per 1 November 2023, ini daftarnya:

 

-Poco M5 RAM 4GB/ROM 64GB : Rp 1.499.000

-Poco M5 RAM 4GB/ROM 128GB : Rp 1.699.000

-Poco X5 Pro RAM 6GB/ROM 128GB : Rp 3.999.000

-Poco X5 Pro RAM 8GB/ROM 256GB : Rp 4.499.000

-Poco C40 RAM 3GB/ROM 32GB : Rp 1.399.000

-Poco C40 RAM 4GB/ROM 64GB : Rp 1.599.000

 

Untuk diketahui, harga baru untuk Poco M5 berlaku untuk kanal penjualan resmi Poco, baik online maupun offline. Sementara model lainnya hanya berlaku di kanal penjualan online resmi Poco.

 

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

NASIONAL
Upacara Bendera Wajib Sertakan Ikrar Pelajar dan Nyanyi Lagu Rukun Sama Teman

Upacara Bendera Wajib Sertakan Ikrar Pelajar dan Nyanyi Lagu Rukun Sama Teman

Senin, 26 Januari 2026 | 14:15

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) menerbitkan Surat Edaran Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor 4 Tahun 2026 tentang Pelaksanaan Upacara Bendera di Sekolah.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill