Connect With Us

Pakai Teknologi AI, Samsung Kenalkan Galaxy S24 Series

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 18 Januari 2024 | 17:49

Fitur Circle to Search Samsung Galaxy S24 Series (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Perusahaan smartphone Samsung Electronics resmi memperkenalkan Galaxy S24 Series, yakni Galaxy S24 Ultra, Galaxy S24+, dan Galaxy S24, Kamis, 18 Januari 2023.

Seri ini menawarkan pengalaman mobile terkini dengan Galaxy AI (Artificial Intelligence). Galaxy S24 Series, dipimpin oleh Galaxy AI, merubah pengalaman pengguna dengan berbagai inovasi, mulai dari komunikasi tanpa hambatan hingga penggunaan ProVisual Engine Galaxy untuk kreativitas tanpa batas.

President and Head of Mobile eXperience Business Samsung Electronics TM Roh mengatakan, teknologi Galaxy AI ini dirancang berdasarkan inovasi Samsung dari tahun ke tahun.

"Kami sangat menantikan bagaimana pengguna di seluruh dunia memberdayakan kehidupan sehari-harinya dengan Galaxy AI untuk membuka berbagai kemungkinan baru," kata TM Roh dalam keterangan tertulisnya.

Galaxy AI memudahkan komunikasi dengan Live Translate, fungsi penerjemah suara dan teks dua arah dalam panggilan telepon, dan Interpreter yang memungkinkan terjemahan langsung. 

Fitur Chat Assist pada seri ini mampu membantu memperbaiki nada bicara dalam teks, sementara Note Assist dan Transcript Assist meningkatkan produktivitas kantor. 

Circle to Search dengan Google memberikan pengalaman pencarian yang intuitif dengan gestur sederhana.

ProVisual Engine Galaxy pada Galaxy S24 Series memberdayakan kreativitas dalam fotografi. Quad Tele System pada Galaxy S24 Ultra menawarkan zoom optik 5x dengan teknologi Adaptive Pixel Sensor. 

Nightography yang ditingkatkan dan Super HDR meningkatkan kualitas foto dan video dalam berbagai kondisi. 

Selain itu, terdapat Galaxy AI editing tools, seperti Edit Suggestion dan Generative Edit, memberikan kontrol lebih dalam dalam mengedit foto dan video.

Galaxy S24 Series juga menawarkan pengalaman penggunaan cerdas dengan performa premium. Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Platform for Galaxy pada Galaxy S24 Ultra memberikan kinerja andal, sementara adaptive refresh rates dan fitur gaming terbaru meningkatkan pengalaman gaming. 

Tak sampai disitu, Samsung Galaxy S24 Series dilengkapi layar dengan tingkat kecerahan puncak 2.600nit dan Corning Gorilla Armor memberikan visual yang hidup dan perlindungan terhadap goresan.

Sementara itu, Keamanan Galaxy S24 diperkuat oleh Samsung Knox, sementara fitur seperti Advanced Intelligence dan passkey memberikan kontrol lebih atas privasi pengguna. 

Desain Galaxy S24 Series mengintegrasikan material daur ulang, menunjukkan komitmen Samsung terhadap keberlanjutan dan perpanjangan masa pakai produk. 

Galaxy S24 merupakan upaya Samsung untuk mencapai tujuan menggunakan material daur ulang pada setiap modul di produk mobile pada tahun 2030.

Varian warna Galaxy S24 Ultra33 meliputi Titanium Gray, Titanium Black, Titanium Violet, dan Titanium Yellow. Sementara pilihan warna Galaxy S24+ dan Galaxy S24 mencakup Onyx Black, Marble Gray, Cobalt Violet, dan Amber Yellow. Ketiga model ini akan hadir dengan warna tambahan yang hanya tersedia secara online.

BANDARA
Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Kamis, 23 Oktober 2025 | 14:18

Masyarakat yang berencana mudik atau berlibur menggunakan pesawat pada periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, mendapat kabar sangat gembira.

OPINI
Ketika Pendidikan Tak Lagi Jadi Panutan

Ketika Pendidikan Tak Lagi Jadi Panutan

Jumat, 24 Oktober 2025 | 19:11

Pendidikan adalah kunci utama dari kemajuan bangsa Indonesia. Dengan adanya pendidikan, sumber daya manusia yang ada di Indonesia akan lebih terbentuk dan berkualitas.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill