Connect With Us

Rebutan Antrean, Penumpang Ricuh di Bandara Soekarno-Hatta

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 5 Juli 2015 | 15:33

Kebakaran yang terjadi di Terminal 2E Bandara Internasional Soekarno Hatta, menyebabkan penumpukan penumpang di Gate 4 Terminal 2F emosi. (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews.com)



TANGERANG-Kebakaran yang terjadi di Terminal 2E Bandara Internasional Soekarno Hatta, menyebabkan penumpukan penumpang di Gate 4 Terminal 2F.

Bahkan sempat terjadi kericuhan karena penumpang yang berdesak desakan berebut masuk ke pintu masuk Gate 4. Namun, hal itu berhasil diredam oleh petugas keamanan yang menenangkan para penumpang.

Para penumpang yang antre ini kebanyakan terkena delay lantaran insiden kebakaran di JW Sky Lounge Terminal 2E. Selain itu Gate 3 juga ditutup untuk penanganan pasca kebakaran. Sehingga mereka dialihkan ke Gate 4. Akibatnya para penumpang delay mapun yang baru datang menumpuk.

Seperti diketahui, kebakaran terjadi pada saat api muncul dari JW Sky Lounge di dalam terminal Terminal 2E sekitar pukul 06.00 WIB. Lima unit pemadam kebakaran dari Bandara dikerahkan ke lokasi.

Api berhasil dipadamkan 30 menit kemudian. Namum asap masih mengepul sehingga harus dikeluarkan dengan mesin penyedot udara. Otoritas Bandara (Otban) Soekarno Hatta pun masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.

TANGSEL
Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:02

Menjelang Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas dan kondisi kesehatan hewan kurban yang masuk ke wilayah Kota Tangerang.

KAB. TANGERANG
2 Km Sisa Pagar Laut Tangerang Telah Selesai Dibongkar

2 Km Sisa Pagar Laut Tangerang Telah Selesai Dibongkar

Jumat, 2 Mei 2025 | 17:39

Sisa pagar laut sepanjang 2 Kilometer di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, telah selesai dibongkar.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

MANCANEGARA
Malaysia Tarik Produk Halal dari Indonesia yang Ternyata Mengandung Babi

Malaysia Tarik Produk Halal dari Indonesia yang Ternyata Mengandung Babi

Jumat, 2 Mei 2025 | 19:05

Pemerintah Malaysia memutuskan menarik sejumlah produk makanan impor dari Indonesia yang diketahui mengandung babi meski memiliki label halal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill