Connect With Us

Pasca Sindikat Pencuri Barang Bagasi Terungkap, 18 Porter Lion Air Mendadak Hilang

Denny Bagus Irawan, Dena Perdana | Rabu, 6 Januari 2016 | 19:17

Direktur Operasional Lion Air Daniel Putut Kuncoro Adi (Dira Derby / Tangerangnews)



TANGERANG
-Pihak Lion Air mendata setidaknya ada 18 orang porter yang tidak masuk kerja tanpa kabar selama beberapa hari sejak pemberitaan tentang sindikat pencuri barang penumpang di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (2/1/2016).

Sebelumnya, Polres Bandara Soekarno-Hatta meringkus empat orang yang terdiri dari dua porter dan dua petugas keamanan Lion Air yang terekam CCTV mencuri barang di koper penumpang, 16 November 2015 lalu.

"Ada 18 orang. Mereka yang tidak masuk kerja seluruhnya adalah porter, tidak ada satu pun security," kata Direktur Operasional Lion Air Daniel Putut dalam keterangannya kepada pewarta, Rabu (6/1/2016).

Data diri 18 porter tersebut diakui Daniel telah diserahkan ke Polresta Bandara Soekarno-Hatta untuk ditelusuri lebih lanjut. Daniel mengaku belum mendalami peran 18 porter yang mendadak hilang terkait dengan adanya sindikat pencuri barang penumpang di bagasi pesawat Lion Air.

"Saya belum tahu informasi lebih lanjutnya, apakah itu porter senior atau tidak. Tapi, yang pasti, semuanya itu porter," tutur Daniel.

Secara terpisah, Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno-Hatta Komisaris Aszhari Kurniawan mengungkapkan sudah berkoordinasi dengan Lion Air tentang 18 porter yang tidak ada kabarnya itu. Data-data tersebut dinilai dapat memudahkan polisi untuk mengejar pelaku pencuri barang penumpang lainnya.

"Kami masih memburu pelaku lainnya, termasuk dugaannya terhadap 18 porter yang tiba-tiba hilang itu," ujar Aszhari.

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

BANTEN
Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Sabtu, 1 November 2025 | 13:36

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Grup 1 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill