Connect With Us

Kini di Bandara Soekarno-Hatta Ada Layanan Anti Repot Cari Parkir Mobil

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 30 April 2022 | 22:43

PT Angkasa Pura Solusi menghadirkan Airport Valet Parking sebagai layanan yang memudahkan pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-PT Angkasa Pura Solusi menghadirkan Airport Valet Parking sebagai layanan yang memudahkan pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang untuk memarkirkan kendaraannya.

Dengan layanan tersebut, pengguna jasa yang membawa kendaraan tidak perlu repot-repot mencari ruang parkir untuk memarkirkan kendaraannya.

Terlebih seperti diketahui, pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta pada masa mudik Lebaran ini sangat meningkat, sehingga banyak kendaraan pengguna jasa sulit memarkirkan kendaraannya.

Layanan Valet Parking yang mulai dioperasikan pada Sabtu 30 April 2022 ini tersedia di Terminal 3 Gate 4 Keberangkatan (Drop Zone).

Selain di area Drop Zone, layanan Valet Parking juga dihadirkan di Gate 5 Kedatangan atau di area Pick-Up Zone.

"Airport Parking Service menawarkan paket layanan vallet premium, di antaranya vallet untuk parkir reguler dan vallet untuk parkir inap," ujar Virgiawan, Corporate Communication & BOD Secretary Manager PT Angkasa Pura Solusi, Sabtu 30 April 2022.

Dengan demikian pengguna jasa bandara tidak perlu menghabiskan waktu hanya untuk mencari ruang parkir memarkirkan kendaraannya.

Selain itu, bagi yang ingin memarkirkan kendaraannya lebih dari satu hari atau bermalam, layanan ini sangat tepat. Cukup datang ke booth APS di Terminal 3, petugas Airport Vallet Parking akan mengurus kendaraan anda dengan baik.

"Tidak perlu khawatir, petugas Airport Vallet Parking Bandara Soetta juga telah berpengalaman dalam pelayanan parkir," katanya.

Pengguna jasa Bandara Soetta dapat memesan layanan ini secara online melalui aplikasi APS yang tersedia di Google Play dan App Store atau offline dengan langsung mendatangi booth APS di Terminal 3 Bandara Soetta.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

TANGSEL
Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Senin, 17 November 2025 | 18:51

Meningkatnya keprihatinan publik akibat kasus perundungan (bullying) fatal yang menimpa pelajar SMPN 19 Tangerang Selatan (Tangsel), inisial MH, 13, mendorong Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti untuk mengambil langkah

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill