Connect With Us

Kini di Bandara Soekarno-Hatta Ada Layanan Anti Repot Cari Parkir Mobil

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 30 April 2022 | 22:43

PT Angkasa Pura Solusi menghadirkan Airport Valet Parking sebagai layanan yang memudahkan pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-PT Angkasa Pura Solusi menghadirkan Airport Valet Parking sebagai layanan yang memudahkan pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang untuk memarkirkan kendaraannya.

Dengan layanan tersebut, pengguna jasa yang membawa kendaraan tidak perlu repot-repot mencari ruang parkir untuk memarkirkan kendaraannya.

Terlebih seperti diketahui, pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta pada masa mudik Lebaran ini sangat meningkat, sehingga banyak kendaraan pengguna jasa sulit memarkirkan kendaraannya.

Layanan Valet Parking yang mulai dioperasikan pada Sabtu 30 April 2022 ini tersedia di Terminal 3 Gate 4 Keberangkatan (Drop Zone).

Selain di area Drop Zone, layanan Valet Parking juga dihadirkan di Gate 5 Kedatangan atau di area Pick-Up Zone.

"Airport Parking Service menawarkan paket layanan vallet premium, di antaranya vallet untuk parkir reguler dan vallet untuk parkir inap," ujar Virgiawan, Corporate Communication & BOD Secretary Manager PT Angkasa Pura Solusi, Sabtu 30 April 2022.

Dengan demikian pengguna jasa bandara tidak perlu menghabiskan waktu hanya untuk mencari ruang parkir memarkirkan kendaraannya.

Selain itu, bagi yang ingin memarkirkan kendaraannya lebih dari satu hari atau bermalam, layanan ini sangat tepat. Cukup datang ke booth APS di Terminal 3, petugas Airport Vallet Parking akan mengurus kendaraan anda dengan baik.

"Tidak perlu khawatir, petugas Airport Vallet Parking Bandara Soetta juga telah berpengalaman dalam pelayanan parkir," katanya.

Pengguna jasa Bandara Soetta dapat memesan layanan ini secara online melalui aplikasi APS yang tersedia di Google Play dan App Store atau offline dengan langsung mendatangi booth APS di Terminal 3 Bandara Soetta.

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

KAB. TANGERANG
Sampah Malam Tahun Baru di Kabupaten Tangerang Capai 3.640 ton

Sampah Malam Tahun Baru di Kabupaten Tangerang Capai 3.640 ton

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:43

Volume sampah tahun baru di wilayah Kabupaten Tangerang diperkirakan mencapai 3.640 ton, akibat tingginya aktivitas masyarakat.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

WISATA
13,8 Juta Wisatawan Datangi Kota Tangerang pada 2025, Didominasi Wisata Belanja ke Tangcity Mall

13,8 Juta Wisatawan Datangi Kota Tangerang pada 2025, Didominasi Wisata Belanja ke Tangcity Mall

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:44

Kota Tangerang terus menunjukkan daya tariknya sebagai salah satu destinasi wisata urban favorit di Jabodetabek dan sekitarnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill