Connect With Us

Penumpang Natal dan Tahun Baru dari Bandara Diprediksi Naik 15 %

| Kamis, 22 Desember 2011 | 18:53

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (tangerangnews / dens)

TANGERANG-Kenaikan penumpang pada Natal dan Tahun Baru 2012 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta,  diprediksi sekitar 15 %.  Itu dikatakan oleh Senior General Manager Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Soedaryanto.
 
"Indikator kenaikan 15 persen itu didapat dari maskapai,  karena kami mendapat laporan. Menurut laporan mereka (maskapai) tiket sudah banyak yang pesan. Ini terjadi juga karena meningkatnya, daerah yang menjadi lokasi wisata baru . Apalagi saat ini saja sudah banyak yang liburan ke luar negeri," terang Soedaryanto, hari ini.

Soedaryanto mengatakan, berdasarkan perbandingan dengan Natal dan Tahun Baru sebelumnya, pada 23 Desember 2010 lalu penumpang mencapai 143.197- tahun 2011 ini dengan tanggal yang sama diprediksi 167.482 penumpang.
Pada 24 Desember 2010 penumpang 135.963 , tahun 2011 ini diprediksi 154.868 penumpang.  Pada 2  Januari 2011 penumpang 136.778,  tahun 2012 mendatang diprediksi 162.899 penumpang, sedangkan pada 3 Januari 2011 penumpang sebanyak 133.598 dan 2012 diprediksi 156.485 penumpang.

"Untuk antisipasi lonjakan penumpang tersebut, kami sudah mempersiapkan extra flight.  Untuk Internasional disiapkan 38 penerbangan (10.000 seat) . Sedangkan domestik 250 penerbangan (40.000 seat)," terangnya.

Untuk masalah keamanan dan kenyamanan, pihaknya mengaku sudah mendirikan posko. Pada posko yang ada di masing-masing terminal itu akan ada teknisi. “Teknisi ini adalah hal yang baru, jadi kalau ada masalah seperti eskalator rusak, lift rusak langsung dilakukan tindakan," terangnya. (DRA)

BANTEN
Gencarkan Listrik Merata, PLN Banten Sambungkan 13.516 Pelanggan dalam Sebulan

Gencarkan Listrik Merata, PLN Banten Sambungkan 13.516 Pelanggan dalam Sebulan

Sabtu, 10 Mei 2025 | 16:21

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten mencatat keberhasilan dalam penyambungan listrik bagi 13.516 pelanggan tegangan rendah sepanjang April 2025 melalui Program Juliet (Jualan Lincah Eksekusi Tuntas).

AYO! TANGERANG CERDAS
Dana Program Sekolah Swasta Gratis Disalurkan ke Rekening Siswa, Segini Nominalnya 

Dana Program Sekolah Swasta Gratis Disalurkan ke Rekening Siswa, Segini Nominalnya 

Rabu, 7 Mei 2025 | 12:28

Pemerintah Provinsi Banten akan menjalankan program sekolah gratis bagi siswa SMA, SMK, dan SKh swasta mulai tahun ajaran baru 2025/2026 mendatang.

MANCANEGARA
Konflik India-Pakistan Berpotensi Ganggu Ekspor Batu Bara Indonesia

Konflik India-Pakistan Berpotensi Ganggu Ekspor Batu Bara Indonesia

Jumat, 9 Mei 2025 | 12:19

Indonesia berpotensi terdampak secara ekonomi jika konflik antara India dan Pakistan terus berlanjut. Salah satu sektor yang diperkirakan akan terkena imbasnya adalah ekspor batu bara, yang selama ini menjadi komoditas andalan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill