Connect With Us

Banten Jadi Provinsi Pencetak Pengangguran Tertinggi, Tembus 7%

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 3 Agustus 2024 | 15:11

Ilustrasi Pengangguran (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com- Badan Pusat Statistik (BPS) baru-baru ini merilis data mengenai tingkat pengangguran di Indonesia per Februari 2024.

Berdasarkan Banten menempati posisi teratas dengan angka pengangguran tertinggi.

Menurut laporan BPS, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) nasional mencapai 4,82 persen pada Februari 2024 dilansir dari CNN Indonesia, Sabtu, 3 Agustus 2024. 

Hal ini menunjukkan bahwa ada 7,20 juta orang yang menganggur di seluruh Indonesia.

Berdasarkan jenis kelamin, pengangguran di kalangan laki-laki tercatat sebesar 5,42 persen, sementara untuk perempuan sebesar 5,15 persen.

Diketahui, pengangguran lebih banyak ditemukan di perkotaan dengan TPT sebesar 6,40 persen, dibandingkan dengan di pedesaan yang sebesar 3,88 persen.

Dari sisi kelompok usia, penduduk berusia 15-19 tahun memiliki TPT tertinggi sebesar 25,77 persen. Ini diikuti oleh kelompok usia 20-24 tahun dan 25-29 tahun yang masing-masing mencatat TPT sebesar 16,85 persen.

BPS juga mengelompokkan data pengangguran berdasarkan provinsi. 

Berikut lima provinsi dengan tingkat pengangguran tertinggi di Indonesia per Februari 2024

1. Banten: 7,02 persen

2. Kepulauan Riau: 6,94 persen

3. Jawa Barat: 6,91 persen

4. DKI Jakarta: 6,03 persen

5. Papua Barat Daya: 6,02 persen

Data ini menunjukkan bahwa pengangguran masih menjadi masalah serius di beberapa daerah, terutama di Banten yang mencatat angka tertinggi di Indonesia.

SPORT
Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Sabtu, 1 November 2025 | 20:10

Ajang lari tahunan PLN Electric Run 2025 akan kembali digelar pada Minggu, 2 November 2025, di kawasan ICE BSD, KabupatenTangerang. Mengusung tema “Recharge As One”, acara ini menghadirkan tiga kategori lomba yakni 5K, 10K, dan Half Marathon

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill