Connect With Us

Srikandi PLN UID Banten Siap Jadi Garda Terdepan Kelistrikan Libur Nataru

Fahrul Dwi Putra | Senin, 16 Desember 2024 | 21:53

Srikandi PLN UID Banten siap memastikan keandalan listrik selama libur Natal dan Tahun Baru (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Di balik kesiapan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten dalam menyambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, terdapat sosok luar biasa yang bekerja tanpa lelah memastikan listrik tetap andal.

Mereka adalah Srikandi PLN, yakni pegawai wanita yang menjadi simbol kekuatan dan dedikasi dalam menjaga kelistrikan selama masa siaga 18 Desember 2024 hingga 8 Januari 2025.  

Dalam apel siaga kelistrikan di Kantor PLN UID Banten, General Manager Moch. Andy Adchaminoerdin, yang akrab disapa Andy Acha, mengapresiasi peran para Srikandi PLN. 

Menurutnya, para Srikandi PLN adalah bukti nyata bahwa perempuan memiliki peran penting dalam menjaga keandalan listrik, terutama saat momen penting seperti Natal dan Tahun Baru.  

“Srikandi PLN adalah lambang kekuatan, profesionalisme, dan pengabdian tanpa batas. Mereka telah membuktikan bahwa perempuan memiliki kemampuan luar biasa untuk berada di garis depan dalam menjaga keandalan listrik, terutama selama momen Natal dan Tahun Baru,” ungkap Andy Acha.  

Sebanyak 1.341 personel siaga, termasuk Srikandi PLN, dikerahkan untuk menjaga stabilitas jaringan listrik. Tugas mereka meliputi pelayanan pelanggan, pemantauan lokasi keramaian, hingga penanganan langsung gangguan kelistrikan.  

Ketua Srikandi PLN UID Banten sekaligus Manager Unit Layanan Pelanggan (ULP) Prima Krakatau Anis Lathifa Widya menegaskan, timnya berkomitmen untuk memastikan perayaan Nataru berjalan lancar.  

“Kami, para Srikandi, siap bekerja siang dan malam untuk memastikan masyarakat bisa merayakan Natal dan Tahun Baru dengan nyaman. Setiap titik terang yang kami jaga adalah bentuk pengabdian kami kepada masyarakat,” ujar Anis.  

Untuk mendukung kelancaran operasional, PLN UID Banten telah mempersiapkan berbagai peralatan strategis, termasuk Uninterruptible Power Supply (UPS), Gardu Bergerak, Trafo Bergerak, serta genset. Dengan kapasitas pasokan listrik mencapai 6.585 MW dan cadangan daya 4.199 MW, PLN UID Banten memastikan kebutuhan listrik di wilayahnya dapat terpenuhi selama masa siaga.  

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

KAB. TANGERANG
Korban Banjir 2 Meter di Cikande Tangerang Minta Bantuan ke Presiden

Korban Banjir 2 Meter di Cikande Tangerang Minta Bantuan ke Presiden

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:24

Korban banjir setinggi 2 meter di Perumahan Taman Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang meminta bantuan jajaran pemerintah pusat hingga ke Presiden Prabowo Subianto.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill