Connect With Us

Bahagianya Warga Ciloang Serang dapat Sambungan Listrik Gratis dari PLN 

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 17 September 2025 | 20:08

Siti Aminah, warga Kampung Ciloang, Kelurahan Sumur Pecung, Kota Serang, Banten, memperoleh bantuan sambungan listrik gratis dari PT PLN UID Banten. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Kebahagiaan terpancar dari wajah Siti Aminah, warga Kampung Ciloang, Kelurahan Sumur Pecung, Kota Serang. 

Untuk pertama kalinya ia bisa menyalakan lampu di rumahnya sendiri tanpa lagi bergantung pada sambungan listrik tetangga.

“Selama ini saya menumpang listrik dari tetangga. Rasanya serba terbatas dan sering tidak enak hati. Sekarang rumah saya punya listrik sendiri, lega sekali, dan saya sangat berterima kasih kepada PLN,” ucap Siti.

Diketahui, sambungan baru tersebut merupakan bagian dari program Light Up The Dream (LUTD) yang dijalankan PLN sejak 2020. 

Program ini hadir dari inisiatif para pegawai PLN yang urunan menyisihkan penghasilan mereka untuk membantu keluarga prasejahtera mendapat aliran listrik gratis. Tercatat, sudah ribuan keluarga di berbagai daerah telah menjadi penerima manfaat.

Selain memberikan sambungan listrik, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten bersama Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN juga menyalurkan bantuan berupa 100 paket sembako untuk warga sekitar. 

Antusiasme tampak dari wajah masyarakat yang menerima bantuan tersebut, menandakan betapa berarti dukungan sederhana bagi kehidupan mereka.

Lurah Sumur Pecung Hayumi menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian PLN terhadap warganya.

“Bantuan listrik gratis dan sembako ini bukan hanya meringankan beban masyarakat, tetapi juga memberi semangat baru. Kehadiran PLN benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga kami,” ucapnya.

General Manager PLN UID Banten Muhammad Joharifin menambahkan, langkah ini merupakan komitmen PLN untuk menghadirkan energi yang adil dan bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Listrik adalah peluang bagi anak-anak untuk belajar lebih baik, bagi keluarga untuk hidup lebih nyaman, dan bagi masyarakat untuk membangun masa depan yang lebih sejahtera,” pungkasnya.

KAB. TANGERANG
250 Rumah Gratis di Tangerang Segera Diserahkan, Ini Kriteria Penerimanya

250 Rumah Gratis di Tangerang Segera Diserahkan, Ini Kriteria Penerimanya

Kamis, 6 November 2025 | 13:06

Kabar baik bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di Kabupaten Tangerang. Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait tengah menyiapkan 250 unit rumah gratis akan segera diserahkan kepada warga yang memenuhi syarat.

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill