Connect With Us

Potensi Industri Kopi, Warga Juhut Pandeglang Dilatih Jadi Barista

Fahrul Dwi Putra | Senin, 25 Desember 2023 | 17:30

Pelatihan barista di Desa Juhut, Kabupaten Pandeglang, Banten dalam program Desa Berdaya PLN. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Melihat potensi industri kopi yang kian menjanjikan, warga Desa Juhut, Kabupaten Pandeglang, Banten dilatih menjadi barista.

Pelatihan barista ini diinisiasi oleh PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melalui Program Desa Berdaya PLN Peduli.

General Manager PLN UID Banten Abdul Mukhlis mengatakan, pelatihan ini digelar dengan harapan agar menjadi modal bagi warga untuk terjun di dunia kopi baik sebagai barista profesional maupun pengusaha kopi.

Hal ini juga dapat menjadi langkah untuk meningkatkan agrowisata kopi di wilayah Desa Juhut tersebut.

"Kami yakin Desa berdaya PLN di kelurahan Juhut ini kedepannya bisa menjadi pusat agrowisata kopi,” ujar Mukhlis, Senin, 25 Desember 2023.

Mukhlis menuturkan, pihaknya berkomitmen penuh untuk berupaya mendukung kemajuan dan kemandirian masyarakat, khususnya di wilayah Provinsi Banten.

Sementara salah satu peserta pelatihan Aditya mengaku antusias dengan adanya pelatihan barista tersebut.

Aditya menyebut dirinya belajar banyak dalam mengembangkan potensi bisnis di bidang kopi yang cukup menggiurkan.

"Saya mendapatkan pengetahuan dan keterampilan baru yang sangat berharga," katanya.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill