Connect With Us

Tim Asal Indonesia Juarai Free Fire Asia Invitational 2019

Rachman Deniansyah | Minggu, 8 September 2019 | 10:02

Tim e-Sport asal Indonesia, Island of God (IOG) berhasil menjuarai turnamen Free Fire Asia Invitational 2019. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Tim e-Sport asal Indonesia, Island of God (IOG), kembali menunjukkan taringnya di mata dunia. Kali ini, bendera Indonesia berhasil berkibar di kejuaraan bergengsi Free Fire Asia Invitational 2019.

Setelah mengalahkan 12 tim, IOG berhasil mengangkat trofi kemenangan dan berhak membawa pulang hadiah uang tunah sejumlah Rp713 juta.

Dari delapan ronde yang dimainkan, tim IOG  yang terdiri dari Cavella, Rul's, Hen'st, dan Kids (nickname dalam game) itu, sempat keteteran di awal baban. 

Sampai akhirnya mereka baru terlihat menunjukkan skillnya di ronde keempat. Mereka langsung berhasil mendapatkan "Booyah" (sebutan untuk juara satu dalam pertandingan Free Fire) di babak ke 4 dan 5. 

Seorang penonton sekaligus pemain Free Fire, Hasan, 27, merasa puas dengan permainan yang ditunjukkan oleh tim Indonesia ini.

"Deg-degan lihat pertandingannya. Tapi memang kalau tim Indonesia di awal babak masih melihat permainan lawan. Baru mulai di pertengahan mereka menunjukkan skillnya," jelas Hasan, Sabtu (7/9/2019).

Hasan yang juga menjagokan tim dari Indonesia lainnya, menyayangkan atas nasib RRQ Poseidon yang kurang baik.

"Evos seharusnya bisa menang, tapi kurang beruntung aja dengan zonanya. Dan RRQ yang juga diunggulkan malah bermain kurang bagus dari awal pertandingan. Permainan mereka (RRQ) berantakan," kata Hasan yang mempunyai nickname LC•aghita dalam Free Fire.

Perwakilan Indonesia lainnya, Evos Roar yang memegang tittle sebagai juara dunia, harus cukup puas di peringkat ke-3, sedangkan RRQ Poseidon hanya berada di urutan ke-10.

Meski demikian, Hasan tetap puas dengan hasil dan permainan yang telah ditunjukkan dari ketiga tim asal Indonesia tersebut.

"Tetap puas, juara tetap berada di tangan Indonesia. Artinya kan Indonesia masih punya taring di Internasional, khusus pada game Free Fire ini," pungkasnya.(RAZ/RGI)

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill