Connect With Us

Sule dan Nathalie Holscher Resmi Bercerai

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 10 Agustus 2022 | 16:39

Sule dan Nathalie Holscher. (Instagram ferdinan_sule / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Komedian Sule resmi bercerai dengan Nathalie Holscher berdasarkan putusan Pengadilan Agama (PA) Cikarang, Bekasi, Jawa Barat pada Rabu, 10 Agustus 2022.

Hal itu disampaikan pengacara Sule, Bahyuni, kepada awak media di PA Cikarang.

"Telah dilaksanakan sidang dengan acara putusan, antara penggugat yakni Nathalie dan tergugat itu Sule," jelas Bahyuni.

Atas putusan tersebut, Sule Nathalie Holscher harus menunggu selama dua pekan agar menjadi inkrah atau berkekuatan hukum tetap.

"Sudah ada putusan (cerai) pada pokoknya pertama bahwa pertama, menjatuhkan talak dari Sule kepada Nathalie," tutur Bahyuni.

Menurutnya, kedua pihak diwajibkan mematuhi yang telah disepakati dalam persidangan,

"Kang Sule itu memberikan satu mobil Alphard, satu mobil Mazda, dan kemudian memberikan nafkah untuk Adzam sebesar Rp25 juta per bulan," ungkapnya.

Bahyuni meyakini putusan pengadilan tersebut akan dipatuhi oleh Sule serta Nathalie Holscher. Terlebih, keduanya telah bersepakat untuk berpisah saat sesi mediasi sebelumnya.

Bahyuni juga mengatakan kliennya tidak keberatan dengan putusan tersebut karena dianggap sudah sesuai dengan kesepakatan sebelumnya. 

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BANTEN
10 Ribu Karyawan di Banten di-PHK, Kemnaker Ungkap Penyebabnya

10 Ribu Karyawan di Banten di-PHK, Kemnaker Ungkap Penyebabnya

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:30

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mencatat lonjakan pemutusan hubungan kerja sepanjang 2025 yang mencapai lebih dari 88 ribu orang secara nasional. Angka tersebut meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang berada di kisaran 77 ribu pekerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill