Connect With Us

Dua Tewas, Diduga Hirup Gas Beracun di Curug

| Jumat, 21 Agustus 2009 | 17:25

TANGERANGNEWS-Dua orang warga Desa Kadu Pos Bidang RT 18/04 Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang tewas, diduga setelah menghirup gas beracun saat akan mengambil bangkai ternak di sumur, Jumat (21/08) siang. Kedua pria yang berasal dari Klaten, Jawa Tengah itu adalah Sapto Utomo dan Hermanto. Warga desa setempat itu, yakni Andi mengatakan, kedua pegawai PT Nonterindo Utama di Curug itu besar kemungkinan tewas karena menghirup udara beracun di dalam sumur. “Maksudnya sih ingin mengambil bangkai ayam yang membuat air di sumur itu menjadi bau. Tetapi baru saja masuk sudah kehabisan napas,” kata Andi. Dirinya mengatakan, pertama kali yang turun kesumur itu adalah Sapto. Kemudian karena mengatahui Sapto terkapar di dalam sumur. Hermanto memanggil warga untuk membantu dirinya mengambil jasad Sapto. “Bukannya diambil, malah dia (Hermanto) baru turun sudah tewas juga,” tuturnya. Melihat itu, warga sekitar tidak ada yang berani turun ke lokasi. Warga menduga Sapto dan Hermanto tewas karena menghirup gas beracun. Masyarakat pun akhirnya melaporkan peristiwa itu kepolisi dan tidak lama petugas Pemadam Kebakaran mengangkat jenazah keduanya. Kapolsek Curug AKP Sutarlan membenarkan peristiwa itu. Sutarlan mengatakan, sampai saat ini kematian kedua karyawan yang bertugas sebagai petugas keamanan itu belum diketahui.“ Sekarang kedua jenazahnya dibawa ke RSUD.Kabupaten Tangerang untuk dilakukan visum. (Sly)
NASIONAL
Tidak Ada Toleransi, Pengguna Pelat Palsu Jadi Incaran di Operasi Patuh Jaya 2025

Tidak Ada Toleransi, Pengguna Pelat Palsu Jadi Incaran di Operasi Patuh Jaya 2025

Senin, 14 Juli 2025 | 09:59

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menginstruksikan jajarannya untuk bersikap tegas terhadap para pengguna pelat nomor palsu selama berlangsungnya Operasi Patuh Jaya 2025 yang dimulai Senin, 14 Juli hingga 27 Juli mendatang.

OPINI
Skripsi: Warisan Lama yang Membebani Generasi Baru?

Skripsi: Warisan Lama yang Membebani Generasi Baru?

Sabtu, 12 Juli 2025 | 18:34

Di berbagai kampus, skripsi justru menjadi sumber tekanan luar biasa bagi mahasiswa. Ketika yang seharusnya menjadi proses belajar berubah menjadi beban mental, kita harus bertanya: Apakah skripsi masih relevan di era sekarang?

TEKNO
YouTube Bakal Batasi Monetisasi Konten AI dan Video Tidak Orisinal Mulai 15 Juli 2025

YouTube Bakal Batasi Monetisasi Konten AI dan Video Tidak Orisinal Mulai 15 Juli 2025

Sabtu, 12 Juli 2025 | 20:12

YouTube akan segera menggulirkan perubahan besar dalam kebijakan monetisasi untuk menindak konten-konten tidak orisinal, termasuk video yang diproduksi massal dan bersifat repetitif.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill