Connect With Us

Buruh Blokir Jalan di Tol Bitung Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 3 November 2015 | 19:55

Ratusan buruh yang tergabung dari Alliasi Masyarakat Tangerang Raya (Alltar) menggelar aksi long march dari Tol Bitung, Tangerang hingga lampu merah Pemkab Tangerang. Hal itu membuat akses Jalan Raya Serang menjadi lumpuh, Selasa (3/11/2015). (Rangga A Zuliansyah / Tangerangnews)

 

TANGERANG-Ratusan buruh yang tergabung dari Alliasi Masyarakat Tangerang Raya (Alltar) menggelar aksi long march dari Tol Bitung, Tangerang  hingga lampu merah Pemkab Tangerang. Hal itu membuat akses Jalan Raya Serang menjadi lumpuh, Selasa (3/11/2015).

 

Pantauan dilokasi, para buruh yang tergabung di Alltar menggelar aksi long march sambil membentangkan spandung, berisi penolakan tentang Peraturan Pemerintah No. 78  tahun 2015.

Mereka berpendapat, pengesahan PP Pengupahan hanyak akan memperburuk ekonomi di Indonesia. “Itu akan memperburuk nasib kaum buruh," ujar Jayadi Koordinator aksi aksi kepada wartawan.

 

Jayadi mengatakan, Alltar juga menuntut kepada pemerintah Jokowi-JK membatalkan PP pengupahan dan memberlakukan upah layak nasional. Serta, menolak pasar bebas MEA 2015 dan segera melakukan penerbitan Permen tentang upah proses yang wajib dibayarkan oleh pengusaha.

 

 

"Kami meminta kepada pemerintah Jokowi-JK untuk berpihak kepada buruh, jangan cuma janji saat kampanye saja," ungkapnya.

 

Akibat aksi long march tersebut jalan Raya Serang mengalami kemacetan hingga Puluhan kilometer,  para pengguna jalan diminta tidak melewati jalan tersebut.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

SPORT
Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Jumat, 30 Januari 2026 | 23:30

Keributan antar suporter mewarnai berlangsungnya pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Persita Tangerang vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Jumat 30 Januari 2026.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill