Connect With Us

Hafizh Tewas Kesetrum Listrik Saat Latihan Silat di Solear

Mohamad Romli | Senin, 31 Juli 2017 | 13:00

Tiang listrik tempat korban kesetrum hingga tewas. (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com- Maut memang tidak pernah ada yang tahu kapan menghampiri. Seperti yang dialami Hafizh Rahmanu Ikhwan, 16, remaja warga Taman Kirana Surya, Blok H15 Nomor 10 RT 07/09, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang.

Kedatangannya ke halaman Kantor Kecamatan Solear untuk latihan silat bersama perkumpulan bela diri SH Terate, Sabtu (29/7/2017) malam, berubah menjadi petaka baginya.

Saat itu korban datang bersama bersama 50 orang lainnya untuk kegiatan kenaikan tingkat atau pengambilan sabuk. Situasi malam itu, kondisi tanah basah karena sebelumnya diguyur hujan. Kaki korban lalu menempel ke tiang listrik di sekitar lapangan. Diduga ada kabel listrik yang terbuka, sontak saja korban langsung kesetrum.

“Kejadiannya sekitar pukul 23.45 WIB. Korban tersengat listrik karena kakinya menempel ke tiang listrik yang basah,” kata Kapolsek Cisoka AKP Sri Raharja Senin (31/7/2017).

Korban pun langsung berteriak meminta pertolongan. Salah satu teman korban, Bayu berusaha menariknya, namun dia malah terpental. Teman korban yang lainnya, Riva Gemilang pun melakukan hal yang sama. Dia menarik tangan korban, namun juga tak berhasil.

Korban baru bisa terlepas dari sengatan listrik saat sabuknya berhasil dilepas oleh Riva,” kata AKP Sri.

Namun kondisi korban saat itu sudah tidak sadarkan diri. Kemudian dibawa ke klinik Al Khanif di Cisoka untuk mendapatkan pertolongan medis. Lalu dirujuk ke RSUD Balaraja, karena peralatan diklinik tersebut kurang lengkap.

"Saat dilakukan pemeriksaan di RSU Balaraja, kondisi korban sudah meninggal dunia. Kini korban pun kemudian dibawa pulang oleh pihak keluarganya untuk dimakamkan," tambah AKP Sri.(RAZ)

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill