Connect With Us

Dikira Razia, Ternyata Polisi Bagikan Bendera ke Pengendara

Mohamad Romli | Selasa, 1 Agustus 2017 | 13:30

Kepolisian Tigaraksa, TNI dari Koramil Tigaraksa dan Satpol PP, hadir pula Camat Tigaraksa, mereka membagikan 120 Bendera Merah Putih ukuran kecil kepada pengguna jalan, di depan jalan Arya Jaya Santika, Tigaraksa, Selasa (1/8/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Pengendara yang melintas didepan jalan Arya Jaya Santika, Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, dibuat kaget ketika petugas dari kepolisian Tigaraksa, TNI dari Koramil Tigaraksa dan Satpol PP memberhentikan kendaraan yang melintas di lokasi tersebut, Selasa (1/8/2017).

Awalnya para pengendara baik roda dua maupun roda empat tersebut mengira tengah dilakukan razia gabungan karena bannyaknya aparat keamanan.

"Saya kira ada razia gabungan, ternyata ada pembagian bendera," ujar Hasyim, pengendara yang melintas di lokasi tersebut.

Kapolsek Tigaraksa Kompol Agus Hermanto mengatakan kegiatan tersebut digagas Muspika Tigaraksa untuk memupuk rasa nasionalisme di momentum bulan kemerdekaan Republik Indonesia.

"Kami membagikan 120 bendera merah putih ukuran kecil dan 15 bendera bendera ukuran besar kepada pengendara yang melintas," ujarnya.

Pengendara yang diberhentikan pun tampak senang menerima hadiah bendera yang dipasang langsung di kendaraan mereka. Tampak juga hadir Camat Tigaraksa, Yayat Rohimat.

"Dengan terpasangnya bendera, kami berharap semua orang selalu ingat sejarah bangsa ini meraih kemerdekaan, rasa nasionalisme pun terus terpupuk," tambah Kompol Agus.

Kegiatan yang berlangsung didepan kantor Kelurahan Tigaraksa tersebut berlangsung pukul 09.00 WIB dan berakhir sekitar satu jam kemudian.(RAZ)

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, Polresta Tangerang Kerahkan 274 Personel

Rabu, 14 Januari 2026 | 20:47

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang mengerahkan sebanyak 274 personel untuk membantu penanganan banjir yang terjadi di wilayah hukumnya.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill