Connect With Us

DPC PDIP Tangerang Serahkan 1.906 Kartu Anggota ke KPU

Mohamad Romli | Rabu, 11 Oktober 2017 | 20:00

Tampak Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Tangerang, Muhlis saat menyerahkan Dokumen ke KPU Kabupaten Tangerang, Rabu (11/10/2017). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang menyerahkan sejumlah dokumen ke KPU Kabupaten Tangerang untuk memenuhi persyaratan keikutsertaaan pada Pemilu 2019, Rabu (11/10/2017).

Rombongan kader PDIP tersebut didampingi anggota fraksi PDIP di DPRD Kabupaten Tangerang tiba di kantor KPU Kabupaten Tangerang, Jalan Baru Pemda, Desa Matagara, Tigaraksa sekitar pukul 14.30 WIB yang disambut Komisioner KPU Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA : DPD PDIP Banten Gelar Pendidikan Kader Madya

Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Tangerang, Muhlis kepada mengatakan, sebanyak 1.906 fotokopi kartu tanda anggota serta kartu tanda penduduk (KTP) diserahkan pihaknya kepada KPU. 

"Sesuai dengan paraturan Pilpres 2004 lalu, jadi kami hanya membawa KTA dan KTP anggota kami untuk mendaftar agar turut andil dalam pesta demokrasi besok,” ujarnya. 

Anggota DPRD Provinsi Banten tersebut juga yakin tidak akan ada kendala saat pihal KPU memverifikasi dokumen yang diserahkannya. Karena meski hanya disyaratkan minimal 1.000 fotokopi KTA dan KTP, dokumen yang diserahkannya juga sudah divalidasi secara internal oleh pihaknya. 

BACA JUGA : PDIP Kota Tangerang Siap Pilih Nahkoda Baru

Sementara saat ditanya soal persiapan PDIP Kabupaten Tangerang menjelang Pemilu 2019 mendatang, Muhlis mengaku,  saat ini sedang melakukan pemanasan mesin partai, terlebih di 2018 mendatang, Kabupaten Tangerang akan ada pesta demokrasi yakni Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati. 

"Kita pemanasan mesin partai dulu lah, baik menjelang Pilbup 2018 maupun Pemilu 2019, karena target kami di Pemilu 2019 adalah menang," tukasnya.(DBI/HRU)

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill