Connect With Us

Penuh Keakraban, Polisi & Warga Buka Puasa Bersama di Polsek Tigaraksa

Maya Sahurina | Senin, 3 Juni 2019 | 22:18

Kapolsek Tigaraksa, Kompol Dodid Prastowo (kiri) saat berbuka puasa bersama di Mapolsek Tigaraksa, Selasa (3/6/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Jajaran Polsek Tigaraksa menggelar buka puasa bersama di halaman Mapolsek Tigaraksa, Senin (3/6/2019). Format buka puasa bersama dibuat lesehan atau ngemper dengan menu nasi liwet. 

Kapolsek Tigaraksa Kompol Dodid Prastowo mengatakan, selain buka puasa, kegiatan juga diisi dengan pemberian bingkisan Idul Fitri bagi masyarakat sekitar dan anggota. Menurutnya, buka puasa bersama dan bingkisan Idul Fitri sebagai bentuk keakraban dengan masyarakat dan anggota. 

 

"Saya berbagi asah, asih, asuh pada anggota dan kepada masyarakat," kata Dodid. 

Dia menyampaikan, momen penghujung Ramadan harus dijadikan bahan permenungan. Yakni, meniatkan diri untuk menjadi lebih baik lagi. Salah satunya, ujar dia, dengan berbagi dan saling peduli. 

"Sebab tahun depan belum tentu kita dapat kembali bertemu Ramadan," imbuhnya. 

Pada kesempatan itu, Dodid pun menyampaikan permohonan maaf apabila dalam pelayanan belum maksimal. Dikatakannya, masukan dari semua kalangan sangat diperlukan untuk perbaikan pelayanan.Dia pun memastikan, jajarannya akan terus berusaha melayani kepentingan masyarakat banyak.(MRI/RGI)

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill