Connect With Us

Operasi Ketupat, Polres Tangsel Siapkan 7 Posko Mudik

Yudi Adiyatna | Senin, 27 Mei 2019 | 13:16

Kegiatan Apel Gelar Pasukan Persiapan Operasi Ketupat Jaya 2019, di Mapolres Tangsel, Senin (27/5/2019). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Menyambut datangnya hari raya Idul Fitri dan arus mudik Lebaran tahun ini,  Polres Tangerang Selatan menyiapkan tujuh posko mudik dalam operasi Ketupat Jaya yang dimulai pada 29 Mei hingga 10 Juni 2019 mendatang.

Ketujuh Posko Mudik tersebut terdiri dari 2 Posko Pelayanan dan 5 Posko Pengamanan Arus Mudik yang disebar di beberapa titik wilayah Polres Tangsel. 

"Kegiatan tersebut bertujuan untuk melayani masyarakat agar dapat terciptanya situasi kondusif dalam ibadah puasa, hari raya Idul Fitri, arus mudik maupun balik," jelas Wakapolres Tangsel Kompol Arman saat memberi sambutan dalam Rapat Lintas Sektoral Persiapan Ops Ketupat, di Mapolres Tangsel, Senin (27/5/2019).

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Tangsel AKP Lalu Hedwin menyebutkan, tujuh titik posko mudik yang disiapkan Polres Tangsel diantaranya Posyan Bitung Curug, Posyan Roxy Ciputat, Pospam Giant Bintaro, Pospam Pamulang Square, Pospam German Centre Serpong, Pospam Gading Serpong, Pospam Muncul Setu.

"Kita mengerahkan 989 personel Polri dan gabungan instansi lain 2217 personel selama operasi Ketupat Jaya 2019," terang Lalu.(RAZ/RGI)

BANTEN
KIR dan STNK Truk Tambang Bandel di Banten Bakal Dicabut Gubernur

KIR dan STNK Truk Tambang Bandel di Banten Bakal Dicabut Gubernur

Selasa, 4 November 2025 | 12:43

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengambil langkah tegas dengan tidak memberi toleransi bagi truk tambang yang tetap beroperasi di luar jam yang telah ditetapkan. Gubernur Banten Andra Soni mengatakan, pihaknya akan mencabut izin KIR

HIBURAN
JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

Senin, 3 November 2025 | 19:13

Pameran hewan peliharaan terbesar di Indonesia, Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2025, kembali menggandeng JNE sebagai Official Logistics Partner untuk ketiga kalinya.

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Senin, 3 November 2025 | 20:52

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid secara resmi melantik 22 pengurus cabang olahraga (cabor) yang tergabung dalam KONI Kabupaten Tangerang untuk masa bakti 2025–2029, Senin 3 November 2025.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill