Connect With Us

Cegah Banjir, Polresta Tangerang Gencarkan Tanam Pohon

Maya Sahurina | Jumat, 10 Januari 2020 | 11:31

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi bersama anggotanya saat menanam bibit pohon. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangerang menggiatkan penanaman bibit pohon di beberapa wilayah Kabupaten Tangerang. Langkah itu dilakukan sebagai dukungan atas gerakan penghijauan di perkotaan dan mencegah terjadinya bencana alam atau Banjir. 

Dikatakan Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, pihaknya juga membentuk Hutan kota di sekitaran Pemda kabupaten Tangerang.

Penanaman bibit pohon.

Diketahui ada 10 polsek di wilayah Kabupaten Tangerang yang melakukan penanaman pohon dengan jumlah 200 bibit, kemudian di sekitaran Pemda sebanyak 50 bibit.

"Musibah  yang terjadi saat ini itu harus disadari adalah akibat dari perilaku kita beberapa tahun sebelumnya yang tidak menjaga alam, sehingga alam banjir," ujar Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, usai menanam pohon di sekitaran Pemda, Jum'at (10/1/2020).

Ade Ary mengatakan, penanaman itu akan terus dilakukan secara berkelanjutan hingga nanti akan  mencapai jumlah satu juta pohon.

"Setidaknya ada 50 pohon ditanam,  minggu lalu juga ada 60-an pohon.  Kita akan lakukan kegiatan ini supaya alam lebih baik dan generasi penerus kita bisa hidup lebih baik," ujar Ary.

Dengan penanaman pohon tersebut, Ade berharap agar dapat menjaga alam dan dapat mencegah terjadinya bencana banjir.

"Bisa bermanfaat, selain pohon pohonnya besar nanti, menjaga stabilitas tanah," pungkasnya.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:51

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat narkotika kelas kakap yang beroperasi di wilayah Jakarta dan Tangsel.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill