Connect With Us

Kompor Meleduk, 3 Kontrakan di Bencongan Jadi Abu

Mohamad Romli | Selasa, 15 September 2020 | 16:25

Kontrakan terbakar di Kampung Dadap, Desa Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Selasa (15/9/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kebakaran menghanguskan tiga bangunan kontrakan di Kampung Dadap, Desa Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Selasa (15/9/2020).

Peristiwa itu berdasarkan keterangan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kabupaten Tangerang Kosrudin dipicu kompor yang meleduk.

“Kami mendapatkan informasi sekitar pukul 14.45 WIB. Langsung diterjunkan tiga armada pemadam dan 14 personel ke lokasi,” ungkapnya.

Sesampainya di lokasi, api sudah berkobar. Sebuah kontrakan yang juga dijadikan tempat usaha servis elektronik dan warung makan tengah dilahap si jago merah.

“Personel kami langsung melakukan pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.25 WIB,’ tambahnya.

Petugas saat ini masih bersiaga di lokasi. Akibat kebakaran tersebut, satu tempat servis elektronik, warteg dan tiga kontrakan hangus terbakar.

“Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Namun, informasi sementara ada kompor yang lupa dimatikan,” pungkasnya.(RMI/HRU)

OPINI
Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Senin, 30 Juni 2025 | 15:57

Dalam banyak laporan pembangunan, kemiskinan sering digambarkan melalui statistik: angka pengangguran, persentase penduduk miskin, dan garis kemiskinan.

TANGSEL
Fraksi PSI Pertanyakan Langkah Nyata OPD Tangsel Tindaklanjuti Temuan BPK

Fraksi PSI Pertanyakan Langkah Nyata OPD Tangsel Tindaklanjuti Temuan BPK

Senin, 30 Juni 2025 | 20:54

Ketua Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangerang Selatan Alex Prabu menanggapi serius hasil audit BPK Provinsi Banten atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Anggaran 2024 pada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah

HIBURAN
Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Minggu, 29 Juni 2025 | 21:21

Isi liburan anak dengan edukasi menarik, hotel mewah di kawasan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, akan menghadirkan kegiatan menarik 'Champions of The Future: A Journey from Trash to Treasure', pada 5 Juli mendatang.

BISNIS
Episode Love Story 3.0 di Hotel Episode Gading Serpong, Hadirkan 30 Vendor Pernikahan Terbaik

Episode Love Story 3.0 di Hotel Episode Gading Serpong, Hadirkan 30 Vendor Pernikahan Terbaik

Jumat, 27 Juni 2025 | 21:17

-Setelah dua penyelenggaraan yang penuh cerita, Hotel Episode Gading Serpong kembali menghadirkan momen yang dinanti banyak pasangan yakni Episode Love Story 3.0.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill