Connect With Us

Ada WiFi Gratis untuk Pelajar di Taman Pintar Tigaraksa

Mohamad Romli | Rabu, 21 Oktober 2020 | 16:34

Peluncuran Taman Pintar Kejari, Kabupaten Tangerang, Rabu (21/10/2020). (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kebijakan proses persekolahan dengan metode daring berdampak pada meningkatnya pengeluaran keluarga untuk membeli pulsa dan paket data. Hal itu dijawab Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Tangerang dengan meluncurkan Taman Pintar.

Taman yang berlokasi di lingkungan gedung aparat penegak hukum di Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang di Tigaraksa itu, dilengkapi dengan fasilitas WiFi. Fasilitas tersebut, dapat dimanfaatkan pelajar untuk proses persekolahan via daring.

Kepala Kejari Kabupaten Tangerang Bahruddin mengatakan, Taman Pintar dilengkapi juga dengan fasilitas enam tenda. Pelajar dapat menggunakannya untuk keperluan proses pembelajaran via daring (online).

“Bisa digunakan untuk 50 pelajar pada jam sekolah Senin-Sabtu, dimulai pukul 07.00-17.00 WIB,” ungkap Bahruddin saat meresmikan Taman Pintar tersebut, Rabu (21/10/2020).

Fasilitas yang tersedia, kata dia, berkat dukungan dari beberapa korporasi di Tangerang, di antaranya PT Mayora dan Bank Jabar Banten (BJB).

Kehadiran Taman Pintar disambut positif oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Syaifullah. Menurutnya, fasilitas WiFi gratis ini, sangat membantu siswa dalam pembelajaran jarak jauh.

“Jaringan internet yang dibutuhkan siswa kerap tidak sepenuhnya tersedia. Sehingga bantuan ini sangat berarti,” ujarnya. (RMI/RAC)

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill